Kisah Sedih di Balik Acara Pimp My Ride

Seth Martino, salah satu peserta Pimp My Ride
Sumber :
  • Carthrottle

VIVA.co.id - Bagi Anda pecinta dunia otomotif, pasti pernah menyaksikan acara Pimp My Ride yang ditayangkan salah satu stasiun televisi swasta berbayar. Dalam acara ini, beberapa pemilik mobil beruntung karena mobilnya dimodifikasi oleh salah satu rumah modifikasi ternama, secara gratis.

Namun ternyata, seperti yang dilansir dari Huffingtonpsot, Senin 2 Maret 2015, acara ini tidak seperti yang mereka harapkan. Dalam tayangan, tampak pemilik mobil kegirangan saat mengetahui bahwa mobil mereka terpilih sebagai salah satu mobil yang akan dimodifikasi.

Sayangnya, banyak adegan yang mengharuskan peserta untuk tidak berkata atau berkelakuan jujur. Salah satu peserta, Jake Glazier, mengatakan bahwa ia diminta produser acara untuk tidak melibatkan kekasihnya dalam acara tersebut. Ini dilakukan untuk menguatkan kesan modifikasi yang dilakukan pada mobil Jake begitu unik sehingga bisa menarik banyak wanita.

Peserta lain, Seth Martino, mengatakan bahwa produser menaruh banyak sekali permen di bawah jok, untuk menjadikan berat badan Seth sebagai bahan olok-olok. Peserta selanjutnya, Justin Dearinger, bercerita bagaimana ia harus melakukan syuting berkali-kali, hanya agar sutradara dapat mengambil ekspresi wajahnya yang tepat, saat ia pertama kali melihat hasil modifikasi.

Beberapa peserta lainnya juga mengeluhkan mengenai hasil modifikasi yang tidak dapat mereka nikmati, karena berbagai alasan di antaranya adalah mesin pembuka botol anggur dan televisi layar datar besar yang setelah proses syuting dibongkar kembali karena alasan keamanan.

Selain itu, rumah modifikasi juga tidak melakukan perbaikan pada beberapa komponen mekanik mobil yang sedari awal rusak, sehingga pemilik mobil harus berkutat dengan masalah yang sama, meski mobilnya sudah dimodifikasi.

![vivamore="
Baca Juga
Mini Cooper Mirip Pesawat Ini Tak Laku Dijual, Padahal Murah
:"]

Mobil Batman Kembali Sedot Perhatian Pengunjung IIMS
[/vivamore]
bumper tanduk  pada mobil

Aksesori Mobil Ini Berbahaya Jika Digunakan di Dalam Kota

Saat tabrakan, kendaraan lain bisa rusak parah.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016