Sales Buka-bukaan Soal Avanza dan Xenia Baru

Logo Toyota
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Untuk kembali bersaing di pasar mobil keluarga, PT Toyota Astra Motor dan PT Astra Daihatsu Motor mempersiapkan Avanza dan Xenia terbaru. Alasannya sederhana, kehadiran Mitsubishi Xpander cukup memberi dampak pada angka penjualan mereka.

Viral Lagi Xpander Gagal Nanjak, Dipermalukan Toyota Avanza Lawas

Kabar soal kehadiran versi terbaru dari dua mobil berkapasitas tujuh penumpang itu, diungkapkan oleh beberapa wiraniaga diler Daihatsu dan Toyota.

Salah satu tenaga penjual diler di Auto2000 yang namanya enggan dicantumkan mengatakan, peluncuran Avanza baru kabarnya akan dilakukan pada awal 2019. Perubahan yang paling banyak ada di sektor eksterior.

Pemilik Avanza Ini Gak Bisa Macam-macam Sama Istrinya

“Kabarnya, awal tahun depan (meluncur). Mesin harusnya sama, karena hanya eksterior dan interior yang berubah,” ujarnya kepada VIVA, Kamis 6 Desember 2018.

Toyota Avanza

Gaji Megawati Hangestri Naik Jadi Rp2,4 Miliar per Musim di Red Sparks, Kebeli Avanza Tiap Bulan

Hal senada disampaikan salah satu wiraniaga diler Daihatsu, yang namanya juga enggan disebutkan. Selain soal ubahan tampilan, ia juga mengungkapkan soal jenis transmisi yang tersedia.

“Saya memang belum dapat info pasti, tapi bisa diprediksi masih sama dengan sebelumnya. Transmisi otomatis dan manualnya (tetap ada),” tuturnya.

"Bagian depan kabarnya mirip Terios. Tapi, Xenia kayaknya akan lebih kecil. Soalnya, dia kan mobil MPV (multi purpose vehicle). Tapi untuk detailnya, saya juga kurang tahu, belum ada informasi resmi juga," ujar tenaga penjual lain yang juga ditemui VIVA. (re2)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya