3 Lamborghini Countach Versi Hemat Ini Mirip Aslinya

Replika mobil Lamborghini Countach.
Sumber :
  • Creative311

VIVA – Lamborghini menjadi salah satu mobil yang jadi idaman banyak orang. Tampilannya keren, dan dibekali mesin dengan performa sangat tinggi.

Aksi Sopir Pikap Ini Dipuji Warganet, Berani Hadang Dua Bus Lawan Arus

Salah satu model yang pernah tenar di zamannya yakni Lamborghini Countach, kendaraan ini hanya bisa diisi dua orang ini masuk dalam kategori mobil sport serta populer di era 1980-an.

Hadir sebagai penerus dari Lamborghini Miura yang dianggap sudah ketinggalan zaman, Countach dirancang khusus untuk bersaing dengan Ferrari Daytona. Model ini pertama kali dirancang pada 1971, dan hingga 1990 menjadi kontributor utama perusahaan asal Italia itu.

Video Toyota Calya Terjebak di Lumpur, Ada Cara Aman untuk Lolos

Satu hal yang unik dari mobil rancangan rumah desain Bertone ini, yakni penggunaan namanya. Lamborghini selalu memakai nama banteng sebagai model kendaraan yang mereka buat, namun Countach mendobrak tradisi tersebut.

Replika mobil Lamborghini Countach.

Photo :
  • Creative311
Perlindungan Cat Mobil Berkualitas Tinggi Hadir di Jakarta Selatan

Dalam bahasa warga Piedmont yang merupakan sebuah wilayah di Italia, Countach biasa digunakan sebagai istilah untuk menyatakan kekaguman mereka atas sebuah pencapaian yang luar biasa.

Selama belasan tahun, pabrikan mobil yang berbasis di Sant'Agata Bolognese itu telah berhasil menjual sekitar 1.900 unit Countach. Jumlah yang sangat banyak, mengingat harga per unitnya mencapai lebih dari US$100 ribu atau sekitar Rp1,4 miliar dengan nilai tukar saat ini.

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Creative311, Jumat 7 Januari 2022, besarnya keinginan untuk memiliki Countach membuat tiga orang di bawah ini rela memodifikasi kendaraan mereka menjadi replika mobil mewah.

Replika mobil Lamborghini Countach.

Photo :
  • Creative311

Mobil pertama yakni Countach yang dibangun dengan menggunakan basis dari Pontiac Fiero, yang dalam kondisi standar sudah terlihat sporty. Rombakan dilakukan pada bagian bodi, dengan memasang body kit. Agar performanya gahar, pemilik memasang mesin Land Rover delapan silinder 3.500cc.

Salah satu rumah modifikasi di India juga menawarkan paket ubahan kendaraan mungil seperti Suzuki Alto dan Tata Nano, menjadi mirip Lamborghini Countach.

Terakhir yakni mobil yang mirip Countach, tapi tidak diketahui aslinya. Unit tersebut dipamerkan di acara kendaraan replika, yang digelar setiap tahun di Inggris.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya