Adu Irit Bahan Bakar, Mobilio Pecahkan Rekor

Honda Mobilio
Sumber :
  • HPM

VIVA.co.id - Unjuk kebolehan Mobilio sebagai mobil keluarga paling efisien kembali dilakukan PT Honda Prospect Motor. Dengan tema Wisata Plus Honda Mobilio Tantangan Hemat 2015, sebuah rekor baru kembali dibukukan Mobilio.

Nasib Honda Mobilio yang Tak Laku di India

Setelah sukses digelar lima seri pada 2014 lalu, kali ini, seri pertama acara itu digelar akhir pekan lalu. Rute dimulai dari Honda Autoland, Kelapa Gading, Jakarta, menuju Kebun Raya Bogor dengan jarak 57 km.

Meski dikemas layaknya wisata, namun acara ini menjadi tantangan hemat yang bertujuan untuk membuktikan efisiensi bahan bakar Honda Mobilio sekaligus mengedukasi konsumen tentang cara berkendara yang hemat bahan bakar.

Pemenang tantangan hemat ini akan ditentukan dari hasil akhir efisiensi bahan bakar rata-rata tertinggi yang terekam pada Multi Information Display (MID) yang terdapat di panel Honda Mobilio.

Menurut Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, selama diadakannya acara ini, ratusan konsumen telah membuktikan sendiri kehematan bahan bakar Mobilio.

Ajang kali ini sedikit berbeda. Sebab, mobil pribadi para peserta juga berkesempatan mendapatkan hadiah khusus untuk “Honda Mobilio Terunik”. Selain itu, bagi peserta yang dapat memecahkan rekor tahun lalu yaitu 23,9 km/l akan mendapatkan hadiah tambahan senilai Rp1 juta.

Kuasai Pasar 16,1%, Honda Klaim Tertinggi di Asia

Pecahkan rekor

Hasilnya, Wisata Plus Honda Mobilio Tantangan Hemat 2015 seri pertama menelurkan rekor baru yang dikendarai oleh peserta bernama Jimmy, dengan menggunakan Mobilio Prestige. Pria ini berhasil memecahkan rekor tahun lalu untuk penggunaan BBM.

Mobilio Terbaru Resmi Mengaspal, Apa yang Baru?

Mobilio Jimmy mencatat konsumsi bahan bakar 24,5 km/liter. Dengan kata lain, rekor tahun lalu yakni 23,9 km/liter akhirnya berhasil digusur. Apa kiat Jimmy sehingga dapat memecahkan rekor?
 
"Saya berusaha mempertahankan di 1.200 rpm dan kecepatan 50 km/jam tanpa menggunakan AC. Sebenarnya kalau tidak macet di gerbang tol Cibubur dan gerbang tol Bogor bisa 27,0 km/liter," jelas Jimmy.

Pada lomba ini, seluruh peserta dibagi menjadi dua kelas, yaitu kelas A untuk peserta yang menggunakan Honda Mobilio pribadinya dan kelas B yang menggunakan mobil dari diler Honda.

Hadiah yang diperebutkan pada lomba ini adalah uang tunai masing-masing senilai Rp2 juta untuk 5 peserta yang mencapai efisiensi bahan bakar terbaik di setiap kelasnya. Serta uang tunai senilai Rp5 juta disediakan bagi peserta yang berhasil melampaui konsumsi bahan bakar di atas 20 km/l. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya