Puluhan Ribu Pemotor di Indonesia Mengalami Kecelakaan Setiap Tahun

Kecelakaan motor CBR250RR dan Honda Brio.
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA Otomotif – Kecelakaan lalu lintas merupakan suatu peristiwa di jalan yang tidak diduga dan tidak disengaja yang melibatkan kendaraan mengakibatkan korban manusia maupun kerugian harta. Di Indonesia, saat ini jumlah kecelakaan didominasi oleh pemotor.

Apes, Karyawan Diler Bikin Ferrari F40 Seharga Rp51 Miliar Ringsek Parah

Data dari Korps Lalu Lintas Polri menunjukkan, jumlah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor mencapai 93.319 kasus pada tahun 2020 dan mengalami kenaikan menjadi 97.095 kasus di 2021. Bahkan untuk tahun ini, dari periode bulan Januari hingga Agustus 2022 telah mencapai 85.691 kasus.

Korlantas Polri juga mencatat, pada Selasa 18 Oktober kemarin ada 191 kecelakaan lalu lintas yang terjadi di seluruh wilayah Polda di Tanah Air. Hal itu mengakibatkan korban jiwa sebanyak 284 orang, dan total kerugian Rp486 jutaan.

Video Anak Kecil Mengendarai Sepeda Motor, Ada Risiko Hukumnya

Dengan adanya fakta tersebut, PT Astra Honda Motor berupaya menghadirkan konsep baru mengenai keselamatan berkendara di Tanah Air. Kegiatan ini merupakan kampanye yang menggunakan cara kreatif dan menarik bagi generasi muda.

Perusahaan berlogo sayap mengepak tersebut melakukan peluncuran perdana program itu di sekolah SMK Mitra Industri MM2100, Cikarang, Bekasi. Program tersebut diberi nama 'Wisata Edukasi Satu Hati' dengan pendekatan pembelajaran kelompok tentang keselamatan berkendara.

Dua Mobil Premium BMW Bakal Layani Antar Jemput Pasien RS

Peresmian Wisata Edukasi Honda Motor di Sekolah daerah Bekasi

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

Ketua Yayasan AHM, Ahmad Muhibuddin mengatakan pihaknya mengharapkan adanya kegiatan ini para pengendara khususnya sepeda motor memiliki kesadaran untuk mengutamakan keselamatan berkendara di jalan. Edukasi ini pun dibuat sesuai metode yang paling menarik bagi setiap elemen masyarakat.

"Masih adanya kecelakaan lalu lintas sepeda motor, oleh karena itu kami menghadirkan program keselamatan berkendara untuk mengajak masyarakat agar peduli pada sesama," ujar Muhibuddin di Bekasi, dikutip VIVA Rabu 19 Oktober 2022.

Diketahui, kegiatan ini memiliki tiga zona yaitu, zona audio-visual, zona simulasi, dan zona praktik. Zona-zona tersebut memiliki peran tersendiri dan edukasi terkait keselamatan berkendara. Contohnya saja, zona simulasi yang berkesempatan mencoba simulasi berkendara dengan berbagai jenis motor.

Zona ini menggunakan Honda Riding Trainer yang bisa merasakan berkendara meski digital. Adapun simulasi yang diterapkan dari zona ini seperti, beragam kondisi jalan, rintangan di jalan raya, cuaca saat berkendara, dan penerapan rambu lalu lintas.

Sebagai tambahan informasi, perusahaan asal Jepang ini telah membangun Taman Lalu Lintas Anak (TTLA) di Desa Kalihurip, Jawa Barat sebagai fasilitas untuk memberikan edukasi keselamatan berkendara sejak usia dini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya