Dokumen di Mobil Baru Ini Kerap Disepelekan, Padahal Penting

VIVA Otomotif: Ilustrasi membeli mobil bekas
Sumber :
  • Carscoops

Jakarta, 5 Maret 2024 – Bagi Anda yang baru saja membeli mobil baru, ada beberapa dokumen yang diperoleh dari diler. Salah satunya yakni faktur kendaraan bermotor.

C3 Aircross Dijual Murah, Citroen Tak Berminat Pasang Target Penjualan

Dikutip VIVA Otomotif dari laman Wuling Indonesiafaktur ini merupakan bukti pembelian resmi yang memiliki beberapa fungsi penting, di antaranya:

1. Bukti Pemilikan Sah

Gaji di Timnas Miliaran, Pelatih Shin Tae-yong Mudah Beli Hyundai Palisade tiap Bulan

Faktur menjadi bukti sah bahwa Anda adalah pemilik kendaraan yang sah. Hal ini penting untuk menghindari potensi penipuan atau sengketa kepemilikan di kemudian hari.

Ilustrasi membeli mobil

Photo :
  • Istimewa
Neta Mulai Rakit Mobil Listrik di Indonesia

2. Syarat Pendaftaran BPKB dan STNK

Faktur menjadi salah satu dokumen yang diwajibkan untuk proses pembuatan BPKB (Bukti Pemilikan Kendaraan Bermotor) dan STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan). Tanpa faktur, Anda tidak akan bisa mendaftarkan kendaraan Anda ke Samsat.

3. Dasar Perhitungan Pajak Kendaraan

Nilai faktur digunakan sebagai dasar perhitungan pajak kendaraan bermotor (PKB) yang harus Anda bayarkan setiap tahun.

4. Memudahkan Proses Jual Beli Kendaraan

Saat Anda ingin menjual mobil Anda, faktur akan menjadi salah satu dokumen yang dibutuhkan oleh calon pembeli untuk memastikan keabsahan kendaraan.

5. Bukti Klaim Asuransi

Jika Anda memiliki asuransi kendaraan, faktur dapat menjadi salah satu dokumen yang dibutuhkan untuk proses klaim jika terjadi kerusakan atau kehilangan.

Oleh karena itu, penting untuk menyimpan faktur kendaraan bermotor dengan baik di tempat yang aman. Jangan sampai faktur hilang atau rusak, karena akan menyulitkan Anda dalam mengurus berbagai keperluan terkait kendaraan Anda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya