Nunung Sempat Malu Balik ke Dunia Hiburan Usai Tersandung Kasus Narkoba

Nunung
Sumber :
  • IG @nunung63.official

VIVA Showbiz – Komedian Nunung Srimulat sempat tersandung kasus penyalahgunaan narkoba pada tahun 2019 lalu. Saat itu, berita mengenai penangkapan Nunung menghebohkan banyak pihak. Nunung sempat menjalani masa rehabilitasi sebelum akhirnya bebas dan bisa kembali beraktivitas normal.

Namun, saat setelah bebas, Nunung mengaku sempat merasa sangat malu saat hendak kembali berkarier di dunia hiburan Tanah Air. Besarnya rasa malu tersebut buatnya saat syuting tidak berani melihat ke arah penonton. Nunung juga tidak berani bertemu dengan sesama artis. Scroll lebih lanjut ya.

"Iya saya malu banget, saya dulu syuting aja liat penonton gak berani. Saya ketemu sama selebritis aja gak berani," kata Nunung di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Maret 2023.

Bahkan, Nunung sempat merasa stres dan sampai menyakiti diri sendiri dengan membentur-benturkan kepala ke tembok. 

"Iya pastilah (jadi stres), bentur-benturin kepala ke tembok juga pas itu. Tapi di sana kan ada pendamping diawasin, kalau sudah separah itu diawasin lah," ujarnya.

Namun akhirnya, Nunung merasa sangat bersyukur karena ia disambut dengan baik oleh rekan-rekan di sekelilingnya. Nunung juga tidak mau terus terpuruk dan mencoba untuk kembali membuka kehidupan yang baru dengan kembali bekerja dan beraktivitas.

Nunung

Photo :
  • IG @nunung63.official
Pelaku Usaha Spa Indonesia Tolak Kenaikan Pajak hingga 40 Persen

"Tapi Alhamdulillah semua teman-teman artis welcome semua ke kita. Yaudah lah kan dah dijalani, ya kita kembali membuka hidup yang baru," kata Nunung.

Nunung kembali bangkit dan memberanikan diri untuk bekerja seperti biasa, mengingat harus mencari uang karena sempat tidak ada pemasukkan karena masalah penyalahgunaan narkoba tersebut. Terlebih, Nunung adalah seorang tulang punggung keluarga.

Terkuak Alasan Nunung Keluar dari Srimulat, Dipecat Gara-gara Skandal 12 kali Pacari Suami Orang

"Iya dong (kembali memberanikan diri), nggak ada pemasukan sama sekali berapa tahun itu. Padahal kan saya harus menghidupi keluarga besar saya, tapi ya Alhamdulillah semua bisa dijalani," ucapnya.

Vape atau rokok elektrik.

Asosiasi Pelaku Usaha & Konsumen Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

AKVINDO gencar beri edukasi tentang penggunaan rokok elektrik yang tepat sasaran serta pemahaman mengenai bahaya narkoba, hingga konsekuensi hukum bagi para pelanggarnya.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024