Lahir Dari Orang Tua Beda Agama, Desta Ungkap Pilih Mualaf Karena Hal Ini

Natasha Rizky dan Desta
Sumber :
  • VIVA/Putri Dwi

VIVA Showbiz – Desta Mahendra tengah menyita perhatian publik usai dirinya menggugat cerai sang istri, yakni Natasha Rizky ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan (Jaksel).

Perjalanan Cinta Rizky Febian dan Mahalini yang Berujung Manis di Pelaminan

Humas Pengadilan Agama Jaksel, Taslimah mengatakan bahwa Desta menggugat cerai Natasha Rizky secara e-cort pada Kamis, 11 Mei 2023 lalu. Gugatan itu tercatat dalam nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS.

Desta Mahendra

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Pemimpin Muslim Berpengaruh di Dunia Sebut Islamofobia Berawal dari Kesalahpahaman

"Untuk nama tersebut (Desta), benar adanya telah terdaftar di kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan melawan Natasha," kata Taslimah ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu, 17 Mei 2023.

Dalam permohonan yang diajukannya itu, Desta hanya mengajukan permohonan cerai dan tidak terdapat permohonan hak asuh anak atau harta gana-gini. Sidang perdana perceraian Desta dan Natasha akan digelar pada Senin, 29 Mei 2023.

Keluarga Rizky Febian Ungkap Mahalini Sudah Mualaf, Sejak Kapan?

"Pemohon memohon untuk, pertama, agar dikabulkan gugatannya, dan diberi izin untuk bercerai dengan istrinya. Pemohon bersedia memberikan kepada termohon atas akibat dari perceraian," imbuhnya

Lahir dari keluarga berbeda keyakinan

Untuk diketahui, dalam channel Youtube Deddy Corbuzier, Desta pernah bercerita bahwa keluarganya memiliki perbedaan agama. Dia mengatakan, almarhum ayahnya memiliki agama Islam, sementara sang ibu beragama Kristen.

"Nyokap gue Kristen, bokap gue Islam. Adik gue Kristen, kakak gue dulu Kristen sekarang dia Islam," kata Desta dikutip Rabu, 17 Mei 2023.

Natasha Rizky dan Desta

Photo :
  • Instagram @desta80s

Bahkan, Desta juga mengatakan kalau adiknya juga menikah dengan pasangan yang berbeda keyakinan. Oleh karena itu, ayah tiga anak ini lebih suka menyebut keluarganya dengan istilah pluralisme atau paham yang menghargai adanya perbedaan. 

Tumbuh dari keluarga beda keyakinan membuat Desta sudah terbiasa dengan sikap toleransi. Bahkan, kata dia, setiap hari raya seluruh keluarganya selalu kumpul untuk merayakan bersama.  "Jadi semuanya kalo natal pasang pohon natal, kalo lebaran mama masak opor dan ketupat," ujar Desta.

Desta menyebut, ibunya adalah panutan, sang ibu tidak pernah mempersoalkan perihal agama yang diyakini sang suami dan anak-anaknya.

Alasan Desta pilih mualaf atau masuk Islam

Melansir YouTube Vindes, saat ditanya apa alasan Desta memilih untuk memeluk agama Islam, presenter 46 tahun itu mengatakan bahwa keinginan tersebut muncul dari dalam dirinya sendiri dan karena ia pernah belajar di sekolah Islam.

"Karena waktu kecil aku dimasukin TK Islam karena TK nya deket dari rumah, gitu doang," jawabnya

Jawaban Desta ini sontak membuat seluruh yang ada dalam studio pun tertawa terbahak-bahak. Kendati demikian, dia tidak main-main dalam pernyataan tersebut.

Dia menegaskan, orang tuanya sangat membebaskan Desta untuk memilih keyakinan yang ingin dianutnya. "Papa mama bebasin aja kalo mau pilih agama sih, Vincent juga gitu," imbuh Desta.

Keluarga Desta dan Natasha Rizky.

Photo :
  • Instagram @desta80s
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya