Gak Biasa, 5 Lagu Asal Thailand Pernah Viral di Indonesia

Lagu Thailand Moan atau Wik Wik
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA – Walaupun bahasa Thailand sangat sulit untuk dipahami, tapi banyak sekali lagu yang berasal dari negara dengan julukan The Land of Smiles (Negeri Penuh Senyum) ini yang disukai oleh masyarakat di Tanah Air. Bahkan, tidak jarang lagu Thailand ini kemudian viral di berbagai platform media sosial seperti TikTok dan Instagram. 

Awan Senna Luapkan Isi Hati Menyentuh di Lagu Jangan Pergi

Karena tak paham dengan bahasa Thailand ini, kerap menimbulkan salah dengar yang berujung pada salah penulisan dan pelafalannya. Sebab itu, tidak heran bila dibandingkan dengan penulisan bahasa aslinya, hasil interpretasi lirik lagu bahasa Thailand oleh masyarakat Indonesia ini menjadi sangat berbeda. 

Nah, berikut ini adalah beberapa lagu Thailand yang pernah viral di Indonesia lantaran liriknya yang disalahartikan oleh warganet di Tanah Air. Beberapa dari lagu tersebut juga pernah membuat heboh karena lirik lagunya yang nyeleneh. 

Rewind Rilis Lagu Tergesa-gesa, Maknanya Dalem Banget!

1. Sucat Pelay Boog

Lagu Thailand yang berjudul Sucat Pelay Boog ini tengah viral di Tanah Air dalam berbagai platform media sosial, terlebih di TikTok dan Instagram. Lagu ini menjadi sebuah hiburan yang dipakai untuk backsound maupun lipsync dengan tambahan ekspresi lucu. Lirik dan nadanya yang kocak menjadi daya tarik tersendiri untuk dijadikan sebuah hiburan di media sosial. 

Iqbaal Ramadhan Bawa Vibes Jadul di Video Klip Terbaru, Netizen: Berasa di Jaman Jinny Oh Jinny

2. Hon Thong

Hon Thong adalah sebuah lagu yang dilantunkan oleh Kapten Ha. Lagu Thailand yang satu ini cukup membuat heboh warganet di Indonesia sejak diunggah di YouTube pada Januari 2020 lalu. Hal ini karena terjadinya perbedaan interpretasi untuk masyarakat Indonesia pada lirik pertengahan lagu. 

Sebenarnya lagu ini menceritakan kisah tentang minum alkohol tapi di telinga masyarakat Indonesia liriknya tampak seperti kata-kata dalam bahasa Indonesia. Pada awalnya, lagu ini dimulai dengan musik yang asyik seperti lagu Thailand, tapi di menit 1:06 mulai terjadi salah dengar yang dijamin membuat kamu tertawa karena seperti bernyanyi lagu Indonesia. 

3. Toi Loi Toi

Lagu yang berjudul Toi Loi Toi ini diunggah ke YouTube sejak tanggal 24 Januari 2020 lalu. Arti kata “Toi” dalam lagu ini sama seperti “Toy” dalam bahasa Indonesia yaitu mainan atau boneka. Namun, banyak orang Indonesia yang mendengar lirik “Loi toi” diubah menjadi “Letoy” sehingga lagu ini sukses membuat masyarakat Indonesia tertawa. 

Menurut keterangan di kanal YouTube resminya, lagu ini menceritakan kisah seorang gadis yang bertemu teman laki-laki yang ia kenal sejak anak-anak. Telah lama tidak bertemu dan gadis ini menyadari bahwa temannya itu jadi semakin tampan. Saking kocaknya, lagu ini pernah dibuat dalam versi remix oleh salah satu kreator di Indonesia. 

4. Ma Long Kong Kaeng

Lagu Thailand dengan judul Ma Long Kong Kaeng ini dilantunkan oleh Poj Sai Indy dan dipublikasikan sejak tanggal 17 Januari 2020. Lagu ini menceritakan kisah seorang laki-laki yang meminta maaf kepada pacarnya lantaran merasa menjadi orang yang tidak berguna. 

Lagu yang video klipnya mengusung latar belakang alam terbuka ini cukup kocak. Lirik yang paling membuat warganet tertawa adalah saat reff yang terdengar seperti ini, “maling kingkong, malong kongkeng, ngong ngeng ngong ngeng”.

5. Moan

Lagu Thailand yang berjudul Moan ini dinyanyikan oleh Sitti Viboon feat Pennapa yang viral di Tanah Air pada tahun 2018 silam. Saat diunggah ke YouTube, lagu Moan langsung viral lantaran banyak warganet yang menduga bahwa video klip dan liriknya dinilai vulgar, nyeleneh, dan lucu. 

Apalagi, lagu ini menceritakan tentang kesedihan seorang pria yang ditinggal kawin oleh wanita pujaannya. Di menit awal video klip, baik lirik maupun adegan visual tampak biasa saja. Namun, di menit 3.17, kehebohan mulai terjadi saat adegan vulgar dan diiringi dengan lirik, “wik wik wik wik wik wik wik wik”.

Tapi, adegan ini lebih ke dalam sisi lucu, sehingga konteks vulgarnya sendiri tidak menjadi sorotan yang serius. Sampai saat ini, potongan lirik lagu tersebut masih banyak dipakai oleh para konten kreator dan juga warganet di Tanah Air untuk merujuk pada sebuah adegan dewasa. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya