Satria Muda Tidak Puas Meski Menang Atas Amartha

Pertandingan Satria Muda vs Amartha Hangtuah
Sumber :
  • IBL Indonesia

VIVA – Satria Muda berhasil mengalahkan Amartha Hangtuah dalam pertandingan hari pertama seri ketiga Indonesia Basketball League (IBL) 2020. Bermain di Mahaka Square, Jumat malam 31 Januari 2020, anak asuh Milos Pejic 81-72.

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Bandara Soetta, STY: Terimakasih Atas Dukungannya

Meski bisa menang, Milos masih tidak puas dengan permainan anak asuhnya. Gary Jacobs dan kawan-kawan dianggapnya cuma serius bermain selama tiga kuarter.

Buktinya Amartha berhasil mencetak 31 angka pada kuarter keempat. Sedangkan Satria Muda cuma mencatatkan 18 poin.

Kylian Mbappe Umumkan Perpisahan dengan PSG, Menuju Real Madrid?

"Kami hanya bermain tiga kuarter dan kehilangan fokus pada kuarter keempat," ujar Milos dalam konferensi pers usai pertandingan.

Milos tak ingin masalah seperti ini kembali terulang. Dia menjadikannya sebagai pekerjaan rumah yang mesti segera dibenahi.

One Pride MMA Experience 78, Bidadari Oktagon Bakal Mentas di Hall Basket GBK Sore Ini

"Kami akan melakukan evaluasi dan perbaikan dalam latihan. Pada pertandingan selanjutnya, para pemain harus konsisten," tuturnya.

Di kubu Hangtuah, pelatih Harry Prayogo mengakui rencana bermain anak asuhnya tak berjalan lancar. Apalagi di babak pertama, mereka harus ketinggalan 7-21 dari Satria Muda.

"Pemain lokal kami juga kalah dibanding pemain lokal lawan. Cuma Abraham Wenas dan Sevly Rondonuwu yang mampu mencetak angka," kata Harry. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya