Naomi Afigthyven Makin Diperhitungkan di Ajang Equestrian

Naomi Afigthyven
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta Atlet equestrian, Naomi Afigthyven yang masih berusia sembilan tahun mampu unjuk kemampuan saat turun dalam Kejuaraan Berkuda Piala Wali Kota Jakarta Timur & ESC Final Series yang berlangsung di Jakarta International Equestrian Park, Pulomas, 19-20 Agustus 2023.

10 Tips Redakan Nyeri Haid dengan Cara Alami

Ajang tersebut mempertandingkan kelas Tunggang Serasi (Dressage) sekaligus menjadi babak kualifikasi PON 2023 cabang olahraga berkuda equestrian. Dan Naomi berhasil tampil cemerlang karena mendominasi kelas Dressage Walk Trot Test 2 U-14.

Turun mewakili Equinara Horse Sport, Naomi berpasangan dengan kuda Charmona Royale. Dia berhasil meraih 111 poin dan skor akhir 69,375 persen pada pertandingan hari pertama. Itu membuatnya meraih medali emas.

Profil Dio Novandra, Pacar Megawati Hangestri yang Dikenalkan ke Para Pemain Red Spark

Pada hari kedua, performa terbaik kembali ditunjukkan oleh Naomi. Dia turun di kelas dan dengan kuda yang sama. Raihan poinnya 108,5 dan skor akhir 67,813 persen.

Dua kemenangan beruntun yang diukir Naomi membuatnya dinobatkan sebagai juara umum di kelas Dressage Walk Trot Test 2 U-14 Equestrian Solidarity Challenge. Apresiasi pun diberikan oleh kedua orang tuanya.

Pekerja Kantoran Sering Mengeluh Sakit Leher dan Pinggang? Begini Mengatasinya

"Ini semua tentu berkat usaha keras Naomi yang rajin dan rutin berlatih kuda di tengah kesibukan sekolahnya," kata sang ibu, Tama Florentina.

"Apalagi saat ini Naomi berlatih kuda bisa tiga atau empat kali dalam sepekan dengan jadwal latihan dressage di Equinara Horse Sport dan latihan show jumping di JJ Riding School," imbuhnya.

Naomi sudah berhasil mengumpulkan beberapa gelar juara sebelum ini. Sepanjang 2023, dia tampil apik dalam ajang Equestrian Solidarity Challenge, Equinara Pulomas Open, Djiugo Next Adventure, IHL Festival, dan Gubernur Cup Sumsel.

"Sebenarnya Naomi lebih suka bertanding di kelas Show Jumping, tapi Naomi menyadari bahwa untuk punya kemampuan baik di kelas itu, harus menguasai teknik di kelas dressage. Karena itu dia tetap menjalani latihan dan tanding di dressage dan show jumping," tutur Tama Florentina.

Saat turun di kelas Show Jumping, Naomi juga mencatatkan prestasi. Dia pernah menempati peringkat kelima dari total 86 peserta di kelas SJ 30 Cm Open Djiugo Next Adventure 2023 dan peringkat empat kelas SJ 50 CM Open Gubernur Cup Sumsel.

"Untuk program pembinaan selanjutnya, setelah diskusi dengan pelatih dan Naomi, berikutnya akan coba naik ke kelas dressage walk trot test 3 dan Preliminary German, sedangkan Show Jumping, akan fokus dengan ketinggian 30 cm hingga 50 cm," ujar Florentina Tama.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya