Kata Nicolaus Brandon Usai Ditumbangkan Gugun Gusman di One Pride

Gugun Gusman mempertahankan Title Fightnya dengan TKO
Sumber :
  • One Pride

VIVA – Pil pahit harus dirasakan petarung One Pride Mixed Martial Arts, Nicolaus Brandon, saat berduel dengan Gugun Gusman pada partai perebutan sabuk juara kelas bantam di Fight Night 53, Sabtu 20 November 2021. Brandon akhirnya menyerah di ronde keempat.

Brandon sejatinya tampil apik pada duel ini. Dia mampu meladeni keberingasan Gugun yang terus memojokkkannya.

Tak hanya adu pukulan, Brandon juga mampu mengimbangi permainan bawah. Keduanya saling bergumul sambil beradu kuncian.

Gugun Gusman vs Nicolaus Brandon di sesi timbang badan Fight Night 53

Photo :
  • Onepride.net/Ridsha Vimanda Nasution

Situasi tersebut berjalan hingga ronde keempat. Tapi, tak bisa dipungkiri jika Brandon sudah mulai bonyok lantaran terus-menerus menerima pukulan dari Gugun.

Puncaknya, Brandon dan tim memutuskan untuk lempar handuk saat jeda ronde keempat. Dia merasa tak bisa lagi melanjutkan duel ke ronde pamungkas.

Kesedihan tampak terlihat dari wajah Brandon yang sudah lebam. Dia pun hanya bisa meminta maaf karena gagal memberikan hasil terbaik.

Poster duel Gugun Gusman vs Nicolaus Brandon di Fight Night 53 One Pride MMA

Photo :
  • Instagram One Pride
One Pride X Indonesian Battle, Warna Baru dalam Pertarungan MMA

"Buat semua teman-teman, sorry belum bisa kasih hasil yang terbaik. Cuma ke depannya akan lebih baik lagi," ujar Brandon.

Ini jadi kekalahan pertama Brandon sejak pertama kali tampil di One Pride. Sebelumnya, dia merasakan hasil sempurna setelah tak terkalahkan di tiga pertarungan terakhirnya.

Tabox Competition Persembahan Baru dari One Pride
Indonesia vs China Lewat One Pride MMA-WLF Teken Kerja Sama: Are You Ready?

9 Petarung Indonesia Hadapi China di One Pride MMA King Size New Champion

Sembilan petarung One Pride MMA Indonesia akan tampil dalam pertandingan internasional pada Juni 2024 mendatang. Mereka menghadapi para petarung asal China.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024