Hasil Laga Kedua BWF World Tour Finals: 3 Wakil Indonesia Tumbang

- PBSI
VIVA Sport – Laga kedua fase grup BWF World Tour Finals 2022 telah selesai. Sederet wakil Indonesia tempur.
Ada yang meraih hasil positif, ada juga yang harus gigit jari di Nimibutr Arena. Siapa saja?
Pada laga tunggal putri grup A, Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan juara bertahan, An Se Young. Ia takluk lewat rubbergame.
Kemudian, laga grup B ganda putri wakil Indonesia juga tumbang. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dikalahkan unggulan kedua dari China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu dua gim langsung.
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
- PBSI
Pada laga grup B tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting memetik kemenangan. Ia menghajar jagoan Taiwan, Chou Tien Chen lewat rubbergame.
Kemudian, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses mempecundangi juara bertahan, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi/ Mereka menang dua gim langsung di grup A.