Stres Jadi Jomblo, Wanita Asal Brazil Punya Suami dan Anak Berupa Boneka

Perempuan menikah dengan boneka
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Trending – Baru-baru ini media sosial dikejutkan dengan kisah nyeleneh seorang wanita asal Brazil bernama Meirivone Rocha Moraes, yang diketahui memiliki pasangan sebuah boneka kain. Menakjubkannya lagi, dari hasil pernikahannya tersebut ia berhasil dikaruniai anak. Penasaran dengan kisah selanjutnya? Scroll untuk baca artikel selengkapnya berikut ini dilansir dari akun TikTok @Meirivone.

Bukan Hanya Mengedukasi, Tempat Ini Buat Nyaman Anak dan Orangtua

Menikah dengan Boneka

Meirivone Rocha Moraes, wanita asal Brasil ini diketahui telah jatuh cinta hingga akhirnya memutuskan untuk menikah dengan boneka laki-laki yang bernama Marcelo. Boneka tersebut merupakan pemberian ibunya karena anaknya belum juga menikah hingga usia sekitar 35 tahun.

Lama Sendiri, Cathy Sharon Bicara Kriteria Pasangan

Marcelo merupakan boneka laki-laki berambut cokelat dan bermata biru dengan ukuran tubuh seperti manusia normal. Kesehariannya, Marcelo sering mengenakan kemeja atau kaus yang dipadukan dengan celana jeans.

Terpopuler: Mitos Tentang Masturbasi Hingga Tips Memilih Camilan Sehat

Pernikahan Dihadiri Ratusan Tamu Undangan

Marcelo boneka yang sengaja dibuat Meirivone karena mendengar keluhan putrinya soal status sang ibu. Setelah dibuat dengan sedemikian rupa, rupanya Meirivone jatuh cinta pada pandangan pertama dengan boneka buatannya sendiri.

Hingga suatu waktu akhirnya Meirivone dengan boneka buatannya menggelar resepsi pernikahan. Layaknya pernikahan pada umumnya, acara yang digelar oleh Meirivone dan pasangannya berhasil dihadiri 250 tamu dan sempat merayakan bulan madu seminggu di Rio de Janeiro. 

Digelar Demi Menjaga Perasaan 

Sesungguhnya, pernikahan yang digelar tersebut hingga menghasilkan anak berupa boneka sengaja diadakan. Orang-orang yang mengenal Moraes, termasuk dokter dan lainnya pun ikut bersikap bahwa mereka adalah keluarga asli untuk menjaga perasaan Moraes.

Meski mendapat banyak keluhan, biarkan Moraes terlihat sangat bahagia dengan keluarga barunya bersama Marcelo. Saking viralnya di media sosial, kisahnya berhasil membuat dirinya sering diundang wawancara TV atau podcast setempat.

Reaksi Warganet

Sontak saja unggahan Instagram yang dibagikan akun @infipop.id berhasil menuai beragam reaksi warganet di media sosial.

"Yg heran knp orng2 sekitar nya membenarkan," tulis warganet.

"Terlalu mendalami main rumah2an," tulis lainnya.

"Kalo aku begini mgkn udh ditampol, dirukiyah, dimandiin kembang dr 7 dunia kale sm mamak," tulis pengguna lainnya. 

"Mental health itu emg perlu disosialisasikan secara masif," tulis lainnya.

"Tapi ini mau punya anak 12 biji juga ga akan capek sih, anak²nya ga bakalan ada yg tantrum soalnya," kata lainnya.

"Hidup udah penuh beban, stress,banyak masalah, perlahan² membaik, liat ini jadi kambuh. Minimal kalo stress yg terealisasi dan terafiliasi bonekanya minimal paripurna kek, bukan gepeng²," seru lainnya.

"Sbnr ksihan sih itu akibat kesepian trlalu lama dan org y pasti sangat trtutup," tulis lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya