PS Tira Waspadai Pertahanan Tangguh Perseru

Latihan PS Tira
Sumber :
  • Daru Waskita (Yogyakarta)/ VIVA

VIVA – PS Tira akan menjamu Perseru Serui di Stadion Sultan Agung Bantul Yogyakarta dalam lanjutan Liga 1, Selasa 22 Mei 2018 (20.30 WIB).

Bungkam Persik Jadi Momentum Kebangkitan Persib Bandung

Menjamu Perseru, PS Tira enggan menganggap sebelah mata. Meski Perseru saat ini berada di zona degradasi Liga 1 (posisi 16)

Pelatih PS Tira, Rudy Eka Priambada mewaspadai kekuatan Perseru yang dikenal memiliki serangan balik mematikan dan pertahanan yang cukup tangguh. 

Arema FC Kenalkan 'Jubah Perang' Baru

"Ini pertandingan penting bagi tim untuk langkah ke depan," kata Rudy usai memimpin latihan tim di Stadion Sultan Agung, Minggu malam 20 Mei 2018.

"Perseru tim yang sedikit kebobolan gol dengan pertahanan grendelnya, serta serangan balik perlu diwaspadai," lanjut Rudy Eka Priambada.

PSS Sleman Tunjuk Gustavo Lopez Sebagai Manajer

Perseru Serui

Seperti diketahui, Perseru menjadi tim yang paling sedikit kebobolan sejauh ini. Dari delapan laga yang sudah dilakoni, Perseru baru kebobolan 5 gol.

Melawan Perseru, Rudy menginstruksikan timnya tidak mengulangi kesalahan mendasar. Seperti passing bola yang salah yang justru merugikan tim.

"Strateginya bermain baik, tidak membuat kesalahan elementer dan mewaspadai serangan balik lawan serta pergerakan dari Silvio Escobar," ungkapnya.

Mantan pelatih PS Mitra Kukar ini mengakui, pertandingan di bulan puasa tidak menjadi kendala bagi Manahati Lestusen dan kawan-kawan. 

"Yang jelas jika kita bermain malam hari lebih baik dibandingkan siang hari," terangnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya