Kepindahan Lorenzo ke Ducati Bikin Pusing Bos Yamaha

Jorge Lorenzo menunggangi motor Ducati GP16
Sumber :
  • crash.net

VIVA.co.id – Kepindahan Jorge Lorenzo dari Yamaha ke Ducati disesali oleh bos Yamaha, Lin Jarvis. Jarvis menilai, keputusan ini mengganggu sepak terjang Yamaha di MotoGP 2016 lalu.

Mulai Lelah, Lin Jarvis Resmi Tinggalkan Tim Yamaha MotoGP

Yamaha sebenarnya sudah mengajukan tawaran baru untuk Lorenzo. Namun, pembalap asal Spanyol ini malah menyeberang ke Ducati. Lorenzo menerima tawaran Ducati pada pertengahan April 2016, sebelum MotoGP 2016 berakhir.

Padahal, saat itu Lorenzo masih harus menjalani 15 dari 18 seri MotoGP bersama Yamaha. Kondisi ini disebut Jarvis sebagai gangguan pada saat MotoGP 2016.

Walau Tampil Melempem, Fabio Quartararo Resmi Perpanjang Kontrak dengan Yamaha

"Konsistensi pada umumnya membawa hasil positif. Namun, tak selalu seperti itu, karena Anda bisa saja tampil buruk secara konsisten. Namun, jika Anda tak punya gangguan, Anda bisa fokus dan menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Itu hal yang penting, karena untuk menang di level ini, Anda perlu segala hal berlangsung dengan baik," kata Jarvis seperti dilansir Crash.

"Jadi, fakta bahwa Jorge memutuskan pindah di awal musim, sulit untuk mengukur apa efeknya di musim ini. Namun, ini jelas mengganggu. Ini tak perlu diragukan lagi," ujarnya menambahkan.

Ketika Legenda MotoGP Jorge Lorenzo Tunggangi Motor Listrik di Sirkuit Formula E

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez akhirnya sukses menyabet gelar juara dunia MotoGP 2016. Sedangkan dua pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo harus puas finis di posisi 2 dan 3.

(mus)

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Maverick Vinales menjadi pemenang dalam MotoGP Amerika, Senin 15 April 2024 dini hari WIB. Pembalap Aprilia itu pun berhasil menorehkan rekor yang tak pernah diraih Rossi

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024