Logo BBC

Presiden Brasil Tuding Leonardo DiCaprio Beri Uang Bakar Amazon

- Getty Images
- Getty Images
Sumber :
  • bbc

Presiden Brasil Jair Bolsonaro menuding aktor Hollywood Leonardo diCaprio "memberi uang untuk membakar Amazon".

Sang presiden tidak memberikan bukti kuat atas klaimnya, namun sebelumnya dia juga menuding sebuah LSM yang mengkritik kebijakannya sebagai penyebab kebakaran yang menghanguskan hutan hujan Amazon tahun ini.

Beberapa penangkapan telah dilakukan meski dianggap kontroversial dan merupakan tuduhan tanpa bukti kuat.

DiCaprio yang memberi sumbangan US$5 juta, atau sekitar Rp70 miliar, untuk Amazon, membantah klaim Bolsonaro

Pernyataan terbaru tampaknya muncul setelah adanya penangkapan terhadap empat petugas kebakaran sukarela dari negara bagian Pará utara dengan tuduhan bahwa mereka memulai kebakaran demi mendapat sumbangan dari LSM.

Kelompok-kelompok HAM, LSM dan kritikus mengklaim operasi polisi terhadap mereka memiliki motif politik dan merupakan upaya untuk melecehken kelompok-kelompok lingkungan.

Kebakaran yang menghanguskan Amazon pada Agustus lalu menyebabkan kekhawatiran global akan "paru-paru bumi".