Striker Cile Abadikan Kesialannya Lewat Tato

Tato, Mauricio Pinilla
Sumber :
  • dailymail.co.uk
VIVAbola
- Striker Cile, Mauricio Pinilla, tidak akan melupakan kegagalan negaranya di pentas Piala Dunia 2014. Apalagi dalam duel ini, pemain Cagliari itu nyaris menjadi pahlawan saat Cile bertemu Brasil di babak 16 besar lalu.


Dalam duel ini, Pinilla, masuk pada menit ke-87 menggantikan Arturo Vidal. Skor saat itu masih 1-1. Brasil lebih dulu unggul lewat gol David Luiz sebelum akhirnya berhasil disamakan oleh oleh Alexis Sanchez. Pertandingan berlangsung sengit. 


Penampilan Pinilla sebenarnya tidak terlalu menonjol. Namun di menit-menit akhir babak tambahan, striker bertubuh jangkung itu nyaris menjadi pahlawan bagi Cile. Sial, tendangan kerasnya masih membentur mistar gawang Brasil.


Kembali imbang di babak tambahan, duel lalu dilanjutkan lewat drama adu penalti. Pinilla yang maju sebagai penendang pertama, gagal membobol gawang Brasil. Dalam babak tos-tosan ini, Brasil akhirnya menang dengan skor 3-2.


Pinilla sepertinya tidak ingin melupakan momen tersebut. Dia bahkan mengabadikannya lewat sebuah tato di punggung. Dilansir Dailymail.co.uk, pemain berusia 30 tahun itu baru saja mengukir gambar mistar gawang yang patah dihantam bola yang ditendang pemain nomor 9--nomornya di timnas Cile.

Stadion Megah Eks Piala Dunia 2014 Kini Jadi Parkiran Bus


8 Insiden Meludah Paling Terkenal dalam Sepakbola (2)

Trofi Piala Dunia

Eropa Minta Tambah Jatah Tempat di Piala Dunia

Presiden FIFA menganggap itu permintaan yang wajar. Apa alasannya?

img_title
VIVA.co.id
24 Maret 2015