Rancang Tas untuk Grammy 2016, Ini Kata Didiet Maulana

Didiet Maulana
Sumber :
  • VIVA.co.id/Riska Herliafifah

VIVA.co.id - Desainer kenamaan Didiet Maulana belum lama ini mengharumkan nama Indonesia dengan menciptkan tas bermotif ciri khas Indonesia yaitu tenun. Tote bag tersebut diperuntukan sebagai hadiah para tamu dan artis saat menghadiri ajang Grammy Awards 2016.

Harga Tas Hadiah Grammy Awards Rp3,2 Juta

Didiet mengatakan bahwa ini merupakan sebuah proses yang baik sebagai langkah awal untuk melebarkan sayapnya sebagai desainer.

Tidak hanya itu, dia pun mengaku bahwa adanya desainer Indonesia yang berpartisipasi dalam ajang internasional sekelas Grammy, dapat mengharumkan nama Indonesia ke mata dunia.
Desainer Indonesia Rancang Tas untuk Pemenang Grammy Awards
 
Ketika ditanya mengenai tanggapan artis dan musisi setelah melihat tas tenunnya, dia mengaku belum mendapat laporannya.
Artis dengan Busana Terburuk di Grammy Awards 2016
 
"Kalau tanggapan artis saya belum dapat report-nya. Namun, pastinya senang sekali bisa merambah event internasional seperti Grammy Awards," ujar Didiet Maulana saat dihubungi VIVA.co.id, Rabu, 17 Februari 2016.
 
Lebih lanjut dia menambahkan bahwa untuk proyek selanjutnya meluncurkan ikat Indonesia untuk koleksi Musim Semi/Musim Panas 2016.
Koleksi Didiet Maulana.

Ikat Indonesia Angkat Tenun Stagen di PIFW 2016

Terinspirasi adat tradisional Bali berpadu kebaya klasik era 1930-an.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2016