Logo BBC

Pasangan Indonesia Keliling Dunia dengan Sepeda Motor

Ethiopia - Wheel Story/Lilis Handayani
Ethiopia - Wheel Story/Lilis Handayani
Sumber :
  • bbc

Melintasi perbatasan negara dengan sepeda motor adalah tantangan tersendiri. Di Mesir, mereka harus menyewa calo untuk mengurus berkas-berkas imigrasi, dan menunggu sampai 4 jam.

Di Mesir pula, Mario diminta mengikuti polisi yang memegang senjata AK-47. Ternyata mereka mengawal motor Mario sepanjang 30 km. Setiap jarak 30 km akan ada polisi lain yang sudah menunggu di pinggir jalan untuk meneruskan pengawalan, sementara polisi yang telah mengantar, kembali lagi ke posnya. Pengawalan berlangsung sampai tujuh kali dengan jarak total 210 km.

"Di beberapa tempat yang sedang ada masalah keamanan, bahkan biasa saja melihat ada warga sipil menenteng AK-47," kata Mario.

Dari Mesir, motor mereka dinaikkan ke kapal, dan dikirim ke Inggris. Saat berbicara dengan BBC, mereka sedang berada di Inggris. Meski telah melintasi Afrika, misi masih jauh dari selesai.

"Saya pakai motor dari Indonesia dengan plat nomor B, agar mempertahankan identitas Indonesia," kata pria berusia 32 tahun itu.

Dari Inggris, Mario akan menyusuri negara-negara Eropa sampai Turki, Kaukasus dan Iran, lalu melanjutkan perjalanan melewati jalur sutra, sampai ke Rusia dan terus ke Vladivostok. Di kota di bagian timur Rusia ini mereka akan melanjutkan perjalanan dengan kapal ke Korea Selatan lalu ke Jepang lalu baru pulang ke Indonesia.

"Total perjalanan akan memakan waktu sekitar 400 hari dengan jarak 60 ribu kilometer," kata pria kelahiran Manado itu. Saat diwawancara oleh BBC, mereka baru menempuh sekitar 26 ribu kilometer.

Ini adalah perjalanan terjauhnya sejak memulai perjalanan dengan motor pada 2013, saat dia naik motor keliling tujuh negara di Asia Tenggara. Perjalanan sejauh 19.800 km itu ditempuhnya dalam 5 bulan, dan diberi nama Wheel Story 1.

Setelah perjalanan pertamanya yang hanya seorang diri, Lilis kemudian bergabung dalam perjalanan. Kali ini mereka melakukan perjalanan keliling Indonesia selama enam bulan dengan sepeda motor, dari Indonesia tengah ke timur sejauh 8.123 km.