Logo BBC

Gelombang Panas Eropa: Suhunya bisa Capai Rekor Tertinggi di Prancis

Layanan cuaca nasional Prancis untuk pertama kalinya mengeluarkan siaga merah untuk empat wilayah di selatan.-Reuters
Layanan cuaca nasional Prancis untuk pertama kalinya mengeluarkan siaga merah untuk empat wilayah di selatan.-Reuters
Sumber :
  • bbc

Ia meminta anggota masyarakat untuk menghindari "perilaku berisiko" seperti meninggalkan anak-anak di mobil atau jogging di luar ruangan di tengah hari.

Apakah gelombang panas ini terkait dengan perubahan iklim?

Menghubungkan satu peristiwa dengan pemanasan global itu tidak mudah. Meskipun peristiwa cuaca ekstrem seperti gelombang panas terjadi secara alami, para pakar mengatakan peristiwa tersebut akan terjadi lebih sering karena perubahan iklim.

Catatan sejak akhir abad ke-19 menunjukkan bahwa suhu rata-rata permukaan bumi telah meningkat sekitar satu derajat sejak industrialisasi.

Sebuah lembaga klimatologi di Potsdam, Jerman, mengatakan lima musim panas terpanas di Eropa sejak 1500 semuanya berada di abad ke-21.

Para ilmuwan khawatir bahwa pemanasan cepat yang terkait dengan penggunaan bahan bakar fosil memberi implikasi serius bagi stabilitas iklim planet Bumi.