Logo BBC

China Luncurkan Kampanye Piring Bersih

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Lainnya mengatakan bahwa kebanyakan restoran tidak menyia-nyiakan makanan, dan membandingkannya pada jamuan makan mewah yang diadakan oleh pejabat negara.

Kantor berita pemerintah CCTV juga mengundang para warga yang biasa menyiarkan langsung aktivitas mereka makan makanan dalam jumlah besar.

Biasa dikenal dengan "Mukbang" - siaran langsung ini populer di berbagai wilayah di Asia, termasuk China.

Menurut CCTV, beberapa dari mereka muntah setelah melakukan siaran langsung karena kesulitan mengolah makanan yang mereka makan.

Ini bukan kali pertama China meluncurkan kampanye anti-sampah makanan.

Pada 2013, kampanye "Operasi Piring Kosong" diluncurkan - menargetkan resepsi dan jamuan mewah yang diadakan oleh para pejabat.

Menurut WWF China, ada sekitar 17 sampai 18 juta ton sampah makanan di China pada 2015.