Logo ABC

Pasien Terakhir COVID-19 di Melbourne Sembuh, Keluar dari RS

Untuk pertama kalinya sejak bulan Februari 2020, Kota Melbourne dan wilayah lainnya di negara bagian Victoria, Australia, tak lagi mengalami kasus COVID-19. Pasien terakhir yang terinfeksi virus ini telah sembuh hari Senin (24/11).
Untuk pertama kalinya sejak bulan Februari 2020, Kota Melbourne dan wilayah lainnya di negara bagian Victoria, Australia, tak lagi mengalami kasus COVID-19. Pasien terakhir yang terinfeksi virus ini telah sembuh hari Senin (24/11).
Sumber :
  • abc

"Saya telah menyampaikan ke Premier Victoria Daniel Andrews jika mereka mencapai 28 hari tanpa kasus, maka perbatasan kita juga akan dibuka untuk mereka pada 1 Desember," jelasnya.

Pelanggaran aturan lockdown di Australia Selatan

Dalam perkembangan terbaru di Australia Selatan, polisi telah menyita telepon seorang pekerja restoran pizza yang berbohong dan menyebabkan negara bagian itu menerapkan lockdown pekan lalu.

Polisi kini memeriksa telepon tersebut untuk menyelidiki klaster penyebaran COVID di klaster Parafield.

The frontage of Woodville Pizza Bar. Pihak berwenang menyebutkan restoran Woodville Pizza Bar diperkirakan sebagai klaster penyebaran virus corona di Australia Selatan. (ABC Radio Adelaide: Spence Denny)

Klaster tersebut mencakup kasus-kasus yang terkait dengan restoran Woodville Pizza Bar, termasuk pria yang mengaku hanya memesan pizza padahal sebenarnya dia bekerja di sana.

Kafe, restoran, perhotelan dan toko-toko ritel yang ditutup selama dua hari telah dibuka kembali pada hari Minggu.

Pejabat tertinggi bidang medis Australia Selatan, Profesor Nicola Spurrier menjelaskan, seminggu setelah kasus pertama ditemukan di klaster Parafield, lebih dari 4.500 sekarang menjalani karantina.