Logo ABC

Vietnam Kewalahan Hadapi Varian Delta, Kasus Kematian Capai 4.000

Keadaan di Vietnam relatif normal dari penularan COVID di tahun 2020 sampai di pertengahan April 2021. (Reuters: Thanh Hue, File )
Keadaan di Vietnam relatif normal dari penularan COVID di tahun 2020 sampai di pertengahan April 2021. (Reuters: Thanh Hue, File )
Sumber :
  • abc

Da Nang menjalani lockdown ketat di bulan Juli 2020, ketika menjadi pusat penularan gelombang kedua. Namun, tes besar-besaran dan pemberlakukan pengetatan pergerakan warga telah membuat keadaan bisa dikendalikan.

Tú Anh mengatakan, kota tersebut relatif normal selama enam bulan mulai akhir tahun lalu sampai sekitar bulan April 2021.

Dia bahkan bisa berlibur di beberapa tempat di Vietnam.

"Saya masih bisa keluar rumah, pergi ke disko, restoran dan bar buka, jadi situasinya baik,"katanya.

Tetapi Tú Anh mengatakan, lockdown yang diberlakukan di Da Nang saat ini 'sangat ketat" dan situasi di Ho Chi Minh City menunjukkan kepada warga betapa berbahayanya situasi saat ini.

"Daripada protes dan mengeluh, warga tampaknya mengikuti saja apa yang diputuskan pemerintah," katanya.

Tú Anh mengatakan selama lockdown tahun lalu dia masih bisa keluar rumah untuk beberapa alasan, termasuk mengunjungi orang tuanya.

Tetapi sekarang warga tidak bisa meninggalkan rumah sama sekali, bahkan untuk belanja kebutuhan pokok.