Pusat Pemerintahan Bangsamoro Filipina Dihiasi Lampu Berbentuk Masjid

Pusat pemerintahan Bangsamoro dihiasi dengan lampu-lampu berbentuk masjid.
Sumber :
  • Tangkapan Layar/ Natania Longdong

VIVA – Pusat pemerintahan Bangsamoro dihiasi dengan lampu-lampu berbentuk masjid. Bangsamoro sendiri secara resmi merupakan Daerah Otonomi Bangsamori di Muslim Mindanao, Filipina.

Tak Diinginkan Kelahirannya, Perjalanan Wanita Ini Jadi Mualaf Menguras Air Mata

Lampu-lampu yang menghiasi Bangsamoro ini berbentuk masjid lengkap dengan kubah dan menaranya.

Melansir dari TrtWorld, Selasa, 19 April 2022, Bangsamoro adalah rumah bagi lebih dari empat juta Muslim Filipina.

10 Perguruan Tinggi dan Universitas Bergengsi di Filipina, Segini Rata-rata Biaya Pendidikannya

Orang-orang di wilayah Bangsamoro termasuk Muslim, Lumads, Kristen memiliki budaya yang berkisar pada musik kulintang, jenis musik gong tertentu yang ditemukan di antara Muslim dan non-Muslim di Filipina Selatan.

Ilustrasi masjid

Photo :
  • dok.ist
WN Australia Gembong Narkoba Buronan BNN Ditangkap Polri-Kepolisian Filipina

Daerah Otonomi ini terletak di Selatan Filipina. Pembentukan Bangsamoro adalah puncak dari beberapa tahun pembicaraan damai antara pemerintah Filipina dan beberapa kelompok otonom, khususnya Front Pembebasan Islam Moro (MILF).

Kelompok tersebut menolak keabsahan ARMM dan menyerukan pembentukan wilayah dengan banyak kekuasaan yang diserahkan dari pemerintah nasional.

Sebuah perjanjian kerangka kerja yang dikenal sebagai Perjanjian Komprehensif mengenai Bangsamoro dinegosiasikan antara pemerintah Benigno Aquino III dan MILF pada 2014.

Setelah negosiasi dan perdebatan lanjutan mengenai ketentuan tertentu, akhirnya Kongres Filipina membuat dan meratifikasi undang-undang dasar untuk wilayah tersebut. Undang-undang tersebut disebut sebagai Hukum Organik Bangsamoro.

Mualaf Bernama Trey

Hanya Ingat Alhamdulillah Pasca Operasi Otak Buat Pria Ini Jadi Mualaf

Diungkap Trey keinginannya menjadi mualaf dan seorang muslim ini terjadi saat dirinya menjalani operasi otak di November tahun lalu.

img_title
VIVA.co.id
17 Mei 2024