Tak Jadi Berlayar Karena Flu Perut Massal

VIVAnews - Kapal pesiar berbendera Belanda, MS Oosterdam, batal berlayar ke Meksiko dan kembali ke San Diego, Amerika Serikat (AS). Pasalnya, lebih dari seratus penumpang Oosterdam terserang suatu virus bernama norovirus sehingga menderita sakit berjamaah Sabtu pekan lalu, 28 Februari 2009.

Padahal, 2.600 penumpang baru melewatkan malam pertama di atas kapal mewah milik perusahaan Holland American itu.

Abah Anton Ngaku Tak Kapok Maju Pilkada Kota Malang: Ulama Milih Kita untuk Lakukan Perubahan

Kru kapal menyatakan situasi gawat darurat setelah seratus penumpang menderita diare, mual-mual, dan gejala penyakit lain.  Ternyata, mereka terkena notovirus, yang kerap disebut flu perut.

"Tamu yang mengalami gejala diminta untuk tetap berada di kabin hingga gejala tersebut menghilang," kata juru bicara Holland American, Erik Elvejord. Laporan awal menyebutkan bahwa seorang wanita tewas karena serangan norovirus tersebut. Namun hal ini dibantah oleh perusahaan.

Norovirus merupakan nama virus dari turunan Caliciviridae. Virus tipe RNA rantai tunggal itu menyebabkan gastroenteritis akut pada manusia. Norovirus baru-baru ini disepakati menjadi nama genus resmi untuk virus-virus yang sementara ini digambarkan sebagai “Norwalk-like viruses” (NLV).

Belum diketahui dari mana asal notovirus. Saat ini pengelola kapal sedang menjalani sterilisasi kuman dan diperkirakan akan kembali melaut. (AP)        

Nobar Timnas Indonesia U-23 di Balai Kota Semarang

3 Layar LED Videotron Meriahkan Nobar Timnas Indonesia U-23 di Balai Kota Semarang

Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang kembali menggelar Nonton Bareng (Nobar) pertandingan semifinal Piala Asia U 23 antara Timnas Indonesia melawan Timnas Uzbekistan.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024