Pekerja Mobil KIA Dikhawatirkan Bawa MERS ke Slovakia

Ilustrasi perusahaan pembuat mobil Korsel, KIA.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Ingin Beli Mobil KIA Baru? Manfaatkan Tawaran Diskon Ini
- Seorang pria Korea Selatan (Korsel) berada dalam ruang isolasi, pada sebuah rumah sakit di Slovakia, akan menjalani serangkaian tes, untuk memastikan apakah dia terinfeksi atau tidak dengan virus MERS.

Merek-merek Mobil Ini Tengah 'Mati Suri' di Indonesia?

"Tidak ada indikasi positif. Tiga dari empat indikator negatif. Menurut peraturan epidemiologi, diperlukan pengulangan prosedur," kata juru bicara RS, Petra Stano Matasovska, yang dikutip laman
Kia vs Hyundai, Mana Paling Laris?
Channel News Asia pada Senin, 15 Juni 2015.


Pria Korsel berusia 38 tahun, tiba di Slovakia pada 3 Juni. Dia bekerja untuk perusahaan subkontrak pembuat mobil Korsel, KIA, yang memiliki pabrik di negara Eropa tengah itu.

Dia dibawa ke ruang instalasi gawat darurat (IGD) pada Sabtu, 13 Juni lalu, dengan gejala diare dan demam. "Sampel darah baru akan dikirim ke lab khusus di Praha. Kita harus menunggu 24 jam lagi, untuk menetapkan hasilnya," kata Matasovska.

Matasovska menambahkan, pasien kini berada di unit isolasi khusus, sementara kondisinya terlihat membaik. Pria itu mengaku tidak melakukan kontak dengan pasien, atau berkunjung ke lokasi di mana infeksi dilaporkan terjadi di Korsel.
Nissan Juke 2015.

KIA Bakal Permak Rio untuk Tantang Nissan Juke

Crossover terbaru KIA ini bakal hadir dalam mesin plug-in hybrid.

img_title
VIVA.co.id
2 Agustus 2016