Ajaib! Tiga Orang Selamat saat Ledakan di Grand Wijaya

Petugas kepolisian memeriksa Tempat Kejadian Perkara (TKP) ledakan gas di Ruko Perkantoran Grand Wijaya Center, Kebayoran Baru, Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA – Tiga orang selamat dalam ledakan tabung gas yang terjadi di Ruko Grand Wijaya II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Padahal, pada saat kejadian mereka ada di dalam tempat tersebut.

"Ada tiga orang di dalam memang menunggu ruko, justru (mereka) aman," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Indra Jafat di lokasi, Kamis 12 Juli 2018.

Mereka adalah Pulonggono, Aryudha, dan Kasbi. Ketiganya bekerja di sana sebagai staff dan office boy.

Pada saat kejadian mereka ada di lantai paling atas ruko. Karena hal itulah diduga ketiganya tak mengalami luka karena dampak ledakan tidak sampai ke tempat mereka berada.

Petugas kepolisian memeriksa Tempat Kejadian Perkara (TKP) ledakan gas di Ruko Perkantoran Grand Wijaya Center, Kebayoran Baru, Jakarta

"Mereka berada dilantai atas sehingga tidak terkena ledakan," katanya.

Mereka pun lantas dimintai keterangan oleh polisi. Begitu pun si pemilik ruko. "Sudah diamankan untuk dimintai keterangan. Saat ini pemiliknya sudah kita minta datang ke kantor untuk dimintai keterangan juga," kata Indra.

Sementara itu, salah satu warga di lokasi bernama Yan Supriatna (31) juga mengaku sempat melihat ketiga orang selamat. Mereka melihat ketiganya keluar dari dalam ruko untuk menyelamatkan diri.

Hotel F2 yang Terbakar Tewaskan 3 Orang Baru 4 Bulan Beroperasi

Kata dia, ledakan menimbulkan getaran seperti gempa. Getarannya bahkan terasa hingga radius 50 meter dari lokasi. "Suara keras dan bergetar. Tiga orang itu tidak apa-apa," kaya Yan.

Ilustrasi senjata api pistol

Gadis ABG Tewas Dicekoki Narkoba di Hotel Jaksel, Polisi Temukan Senpi dan Alat Bantu Seks

Polisi sudah menangkap dua pria dewasa yang diduga sebagai pelaku. Korban ABG berinisial FA (16) tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Kebayoran Baru, Jaksel.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024