Pangdam Jaya Ungkap Skenario Terburuk Corona di Jakarta

Mayjen TNI Eko Margiyono Jabat Pangdam Jaya
Sumber :
  • Youtube

VIVA – Pangdam Jaya Mayjen Eko Margiyono menjelaskan asal mula Wisma Atlet Kemayoran Jakarta Pusat akhirnya diubah menjadi Rumah Sakit Darurat COVID-19. Menurut dia, pemerintah memang harus bertindak cepat untuk mengantisipasi jangan sampai banyak korban yang terpapar virus Corona.

Kuota Haji Kabupaten Tangerang Bertambah, 20 Persen Lansia

"Latar belakang didirikannya rumah sakit ini adalah pemerintah sudah mengantisipasi apabila penyebaran virus Corona tidak bisa kita bendung, maka pasti akan banyak yang terpapar virus ini. Sementara, apabila kita mengandalkan rumah sakit-rumah sakit yang ada jelas tidak mungkin," kata Eko melalui akun YouTube BNPB pada Kamis, 26 Maret 2020.

Menurut dia, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta juga melakukan simulasi karena daerah Ibu Kota Jakarta ini paling banyak masyarakatnya yang terpapar virus Corona COVID-19.

Geger Vaksin COVID-19 AstraZeneca, Ketua KIPI Sebut Tidak ada Kejadian TTS di Indonesia

"Skenario terburuk adalah bisa mencapai 6.000 sampai 8.000 orang positif," ujar Mayjen Eko Margiyono.

Oleh karena itu, Eko mengatakan untuk mengantisipasi hal itu maka pemerintah bertindak cepat merubah Wisma Atlet Kemayoran menjadi Rumah Sakit Darurat COVID-19.

Sempat Hilang Kesadaran Akibat Sepsis, Chicco Jerikho Ngerasa Dikasih Kesempatan Kedua

"Rumah sakit ini terdiri dari beberapa gabungan instansi baik Kemenkes, Kementerian PUPR, Kementerian BUMN, TNI, Polri, PMI, dan relawan. Rumah sakit ini sudah mulai operasional sejak 23 Maret 2020," ucap dia lagi.

Baca juga: Update Corona Indonesia 26 Maret 2020: 893 Kasus, 78 Meninggal

Ilustrasi penyuntikan Vaksin COVID-19

AstraZeneca Tarik Vaksin COVID-19 di Seluruh Dunia, Ada Apa?

AstraZeneca Tarik Vaksin COVID-19 di Seluruh Dunia

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024