Angka COVID-19 Meningkat, PTM di Kota Tangerang Disetop Sementara

Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Tangerang.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Sherly (Tangerang)

VIVA – Proses Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Tangerang dihentikan sementara. Hal ini setelah angka kasus COVID-19 di wilayah itu mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Saat ini, pemerintah kota memberlakukan sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) mulai dari jenjang TK/PAUD hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, keputusan penghentian sementara PTM merupakan imbas dari meningkatnya kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Sherly (Tangerang)

"Kenaikan kasusnya dalam beberapa hari terakhir cukup drastis. Makanya untuk menjaga anak-anak, proses belajar mengajar kembali online untuk sementara," katanya, Rabu, 26 Januari 2022.

Pengambilan kebijakan PJJ juga mengacu pada hasil evaluasi yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan Kota Tangerang terhadap pelaksanaan PTM dengan kapasitas 100 persen.

"Ini hasil evaluasi, serta saran dan masukan dari organisasi profesi medis, demi keselamatan anak-anak," ujarnya.

Lebih lanjut, Arief mengungkapkan, Pemkot Tangerang akan kembali mengevaluasi sistem PJJ seiring dengan perkembangan kasus COVID-19 yang terjadi di Kota Tangerang.

PM Singapura Lee Hsien Loong Mundur dari Jabatan, Ini Sosok Penggantinya

"Semoga kasusnya bisa segera turun, dan anak-anak bisa kembali ke sekolah," ujarnya.

Salat Id di Masjid Agung Al-Azhar, JK Ngaku Senang Lebaran Kali Ini Ramai


 

Chicco Jerikho

Sempat Hilang Kesadaran Akibat Sepsis, Chicco Jerikho Ngerasa Dikasih Kesempatan Kedua

Chicco Jerikho bercerita mengenai pengalaman kurang menyenangkan saat dirinya mengidap sepsis pada 2021 lalu. Informasi itu disampaikan langsung oleh Chicco Jerikho.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024