Imbas Demo Tolak Kenaikan BBM, Lalin Sekitar Istana Ditutup Sementara

Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Patung Kuda Jakarta
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Metro – Imbas adanya aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak atau BBM jenis Solar dan Pertalite, lalu lintas di sekitar kawasan Istana Presiden ditutup. Kawat berduri di pasang di Jalan Merdeka Barat, tepatnya di depan Gedung Sapta Pesona. 

Deretan Motor Honda yang Bensinnya Super Irit per Mei 2024

Penutupan arus lalu lintas di sekitaran Istana Kepresidenan karena massa aksi mulai berdatangan dan memadati kawasan Patung Kuda Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat (Jakpus) siang ini.

Demo Tolak Kenaikan Harga BBM

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Ini Pertimbangan Komisi B DPRD DKI Bahas Kenaikan Tarif Transjakarta

Berdasarkan pantauan VIVA, Senin, 5 September 2022 pukul 14.00 WIB, massa datang dari arah Jalan Merdeka Selatan. Mereka datang membawa atribut bendera organisasi hingga spanduk tuntutan dan juga satu mobil komando.

"Kami Tegaskan Tidak Terima Kenaikan Harga BBM yang menyusahkan masyarakat " ujar salah seorang orasi diatas mobil komando, Senin 5 September 2022.

Polusi Naik Lagi, Komisi B DPRD DKI Beberkan Dampak Armada Bus Pakai BBM

Massa juga membawa properti demo seperti keranda. Terlihat para demonstran bahkan sempat melakukan aksi menabur bunga di keranda tersebut.

Ada 9 titik lokasi unjuk rasa di wilayah Jakarta Pusat yang digelar hari ini, 5 September 2022. Aksi unjuk rasa ini menuntut penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak alias BBM Subsidi.

"Ada 9 titik, 19 elemen," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Polisi Purwanta kepada wartawan, Senin 5 Sepetember 2022.

Namun, tidak dirinci di mana saja lokasi 9 titik aksi tersebut. Dia belum tahu berapa jumlah massa yang akan turun aksi. Jumlah massa setiap aksi berbeda. Kata Purwanta, ada demo yang berjumlahkan massa 100 orang, ada yang cuma 60 orang.

"Belum ada kepastian. Ada yang 100, terus nanti ada yang 60," katanya.

Mobil taktis milik Polri untuk halau massa demo BBM

Photo :
  • VIVA / Andrew Tito (Jakarta)

Diberitakan sebelumnya, Massa yang tergabung dalam PMII akan menggelar demo tolak kenaikan harga bahan bakar minyak(BBM) di Patung Kuda, Jakarta Pusat. Guna mengantisipasi kerusuhannya, polisi dan juga pasukan Brimob telah menyiagakan water canon di sekitar patung kuda.

Sejak pukul 14.00 WIB, di sekitar patung kuda Jakarta Pusat, sudah terlihat adanya massa yang akan beraksi penolakan kenaikan harga BBM. Terlihat juga kendaraan polisi berserta ratusan personel dan puluhan Satpol PP bersiaga di sekitar patung kuda, tepatnya Jalan Medan Merdeka Barat

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya