Jelang Tahun Baru, Polisi Perketat Aktivitas Tempat Hiburan Malam

Apel Polisi
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
- Polres Metro Jakarta Barat akan memperketat peredaran narkoba pada perayaan pergantian tahun atau malam tahun baru. Terutama di tempat-tempat hiburan malam di Jakarta Barat.


Selain itu, polisi akan menindak tegas tempat hiburan malam yang menampilkan pertunjukan tari telanjang pada malam pergantian tahun itu.


MKD Pastikan Pelat DPR di Mobil Alphard Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Palsu
Kapolres Jakarta Barat, Kombes Fadil Imran, menuturkan, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dalam pergantian malam tahun baru nanti, Polres Metro Jakarta Barat menerjunkan 1.250 personel.

Mengajak Masyarakat Berolahraga dan Adopsi Gaya Hidup Sehat di Gowes 90 Tahun 90 KM

"Personel tersebar di delapan kecamatan Jakarta Barat dan di sejumlah tempat hiburan malam. Tiap tempat hiburan kami sebar masing-masing 10 anggota berpakaian preman," kata Fadil saat dihubungi, Kamis, 26 Desember 2013.
Survei KedaiKOPI: Mayoritas Masyarakat Puas Atas Kinerja Polri Amankan Mudik Lebaran


Fadil menjelaskan, 1.250 personel itu untuk mengawasi peredaran narkoba, tarian telanjang dan sebagainya di tempat-tempat hiburan malam. Menurut Fadil, jika menemukan peredaran narkoba ataupun tarian telanjang, polisi tidak akan segan-segan menangkap pelaku sekaligus pengusaha tempat hiburan tersebut.


"Kalau ditemukan (peredaran narkoba dan tarian telanjang), kami akan meminta Pemprov DKI untuk menyegel dan mencabut izin tempat hiburan tersebut," terangnya.


Menurut Fadil, terkait imbauan itu, Polres Metro Jakarta Barat sudah menyosialisasikan kepada pemilik dan pengelola tempat hiburan malam. Selain itu, polisi sudah memberikan tindakan apa saja yang akan dilakukan, apabila masih ada tempat hiburan malam yang bandel.


"Sosialisasi sudah kami lakukan," ucapnya.


Fadil menambahkan, untuk memastikan keamanan pada malam pergantian tahun, polisi sudah berkoordinasi dengan sejumlah aparat lainnya, seperti bantuan dari Polda, Kodim, Dishub, Satpol PP, dan petugas Damkar yang jumlahnya sekitar 596 personel.


Kemudian, Fadil mengimbau, pada perayaan pergantian tahun nanti tidak ada masyarakat yang berbuat ricuh. Masyarakat juga diimbau agar merayakan malam pergantian tahun di lokasi yang telah disediakan.


"Kalau memang mau merayakan tahun baru di tempat hiburan, silakan saja, asal jangan buat kericuhan," tegasnya. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya