Polisi Terima Pungli, Dirlantas: Itu Oknum

Bus Kopaja
Sumber :
  • Arie Dwi/VIVAnews

VIVA.co.id - Polda Metro Jaya menyatakan akan terus menyelidiki siapa oknum petugas polisi lalu lintas yang kedapatan dengan sengaja telah menerima 'upah' dari kernet kopaja di Kawasan Bundaran HI, Jakarta.

Ahok Tunda Polisikan Pemotong Honor Petugas Kebersihan

Diketahui, penerimaan pungli (pungutan liar) tersebut dilakukan oleh polisi lalu lintas, dan ramai diperbincangkan setelah diunggah ke situs YouTube, dengan judul 'Kopaja Setor ke Polisi di Bundaran HI'.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Risyapudin, mengatakan, dalam video berdurasi dua menit 13 detik itu, belum tentu terjadi pungli yang dilakukan oleh anggotanya.

Ahok: Sekarang Bikin KTP Sudah Tak Ditagih 'Jatah Preman'

"Tidak ada itu (pungli), itu hanya oknum," ujar Risyapudin kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis 5 Februari 2015

Menurut Risyapudin, bila nantinya dalam penyelidikan, pihaknya menemukan anggota kedapatan sering menerima pungli, akan dilakukan tindakan tegas.

PKL Mengeluh, Oknum Satpol PP Selalu Tagih 'Jatah Preman'

Selain itu, kata Risyapudin, agar pungli tidak kembali terjadi di jalanan, terutama di Bundaran HI, seharusnya tidak hanya ada polisi lalu lintas saja, tetapi juga dari Satuan Patroli dan Pengawalan, serta dari Dinas Perhubungan.

"Yang pasti, kita akan telusuri siapa oknum ini, kita akan tindak tegas," katanya.

Untuk menelusuri siapa oknum polantas yang kedapatan melakukan pungli, lanjut Risyapudi, dia akan memerintahkan Kepala Satuan Penegakan Pengaturan Ditlantas Polda Metro Jaya untuk melakukan penyelidikan kejadian tersebut

"Kalau sudah dapat, kita akan lakukan peneguran kepada oknum tersebut. Lalu, kita akan serahkan ke Propam untuk diproses. Karena ini berkaitan dengan penyalahgunaan wewenang jawaban selaku penegak hukum," tuturnya. (asp)

Baca juga:

Diskors karena Bela Teman, Orangtua Siswa SMAN 3 Protes

Polda Metro: Belum Ada Saksi Laila Tewas Ditabrak Bus Polisi

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya