Prajurit Keraton Sambut Tamu Akad Nikah Adik Jokowi dan Ketua MK

Tamu-tamu yang hadir di pernikahan Ketua MK dan Adik Jokowi.
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq

VIVA – Prajurit keraton tampak menyambut para tamu undangan yang menghadiri prosesi akad nikah adik Jokowi dan Ketua MK di Graha Saba Buana, Solo, Kamis, 26 Mei 2022.
 
Pantauan VIVA, para tamu undangan yang mulai hadir di venue akad pernikahan di antaranya Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Kepala BNPT Boy Rafly Amar, mantan Menteri Agama Fachrul Rozy, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Tengku Dewi Siap Gugat Cerai Andrew Andika, Daftar ke Pengadilan Agama Minggu Ini

Selain itu sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju juga sudah berdatangan di Graha Saba Buana di antaranya, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri PAN dan RB Thahjo Kumolo dan lainnya.

Baca juga: Perusahaan Bir hingga Ban Bakal Jadi Sponsor Formula E, BUMN Belum Ada

Sah! Melody Prima Resmi Menikah dengan Ilham Akbar

Para tamu yang hadir disambut prajurit kraton yang mengenakan seragam kebesaran berwarna berwah. Para prajurit itu tampak membawa senjata tombak yang dipucuknya dipasangi bunga melati.

Dani Wigung, selaku wedding organizer pernikahan Idayati dan Anwar Usman mengatakan sesuai dengan undangan yang dicetak bahwa prosesi akad nikah akan digelar pada pukul 09.00 WIB. Prosesi tersebut diawali dengan pasrah tampi yakni penyerahan pengantin putra kepada keluarga pengantin putri

Potret Pernikahan Ryeowook dan Ari, Jadi Momen Reuni Anggota Lengkap Super Junior

“Kemudian dari keluarga putri akan menerima calon pengantin putra untuk dinikahkan dengan calon pengantin putri,” kata dia saat konferensi pers di Graha Saba Buana, Rabu sore, 25 Mei 2022.

Pernikahan adik Jokowi dengan Ketua MK

Photo :
  • Youtube Wedding Organizer Pengantin Production Yogyakarta

Setelah itu pengantin putra akan menuju ke tempat nikah yang telah disediakan di depan. Kemudian pengantin putri pun dihadirkan. Selain itu petugas doa, petugas kotbah dan doa akan duduk di tempat yang telah disediakan.

“Saksi dari keluarga putra Bapak Andika Perkasa, kemudian saksi dari keluarga putri Bapak wapres kemduian Bapak Joko Widodo datang yang terakhir sebagai wali nasab,” ujarnya.

Ketua MK Suhartoyo (tengah), bersama hakim Arief Hidayat dan Saldi Isra di sidang perselisihan hasil Pileg 2024.

Ketua MK Cecar Saksi Gerindra yang Ngaku Lupa saat Beri Keterangan di Sidang

Saksi dari Partai Gerindra itu bernama Juman yang diberi mandat oleh Partai Gerindra untuk TPS 16 di Cianjur, Jawa Barat.

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024