Istri Korban Balibo Akan Bersaksi di Sidang

Adegan film Balibo
Sumber :
  • Balibo.com.au

VIVAnews - Pelarangan Film Balibo Five di Indonesia yang dikeluarkan Lembaga Sensor Film (LSF) sedang disidangkan di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).

Dalam persidangan besok, Kamis 8 Juli 2010, istri korban Balibo, Greg Shackleton -- Shirley Shackleton, akan bersaksi.

Soal kasus Balibo, "Indonesia adalah negara demokrasi yang murni, [tak seharusnya] negara ini menjadi babysitter bagi warganya," kata Shirley Shackleton dalam jumpa pers di Kantor Kontras, Rabu 7 Juli 2010.

"Mereka yang tak berpihak pada kebenaran akan selalu berusaha menghalangi terkuaknya kebenaran," tambah dia.

Shirley mengharapkan ada penjelasan secara gamblang dari pihak LSF mengenai pelarangan film itu.

"Film ini tidak akan dibuat kalau tidak ada penyelidikan tim koroner Australia. Memang ada tentara Indonesia yang masuk ke Balibo untuk membunuh lima wartawan."

"Ini pelajaran yang sangat berat [bagi Indonesia], tapi kebenaran tetap harus diakui."

Shirley juga memamerkan buku karyanya, 'Circle of Silent'. "Ini bukan buku tentang saya, tapi soal Timor Timur dan Indonesia," tambah dia.

Sementara, Sholeh Ali dari LBH Pers mengatakan kehadiran istri salah satu korban Balibo punya peran penting -- untuk membantah alasan LSF melarang Film Balibo Five.

"Kata LSF, film itu berdasarkan penuturan lisan yang harus diuji kebenarannya dan bersifat subyektif. Kehadiran Shirley untuk menentang pernyataan itu," kata dia.

Gugatan atas pelarangan Film Balibo Five bukan satu-satunya tujuan. "Siapapun pelanggar HAM di Timor Leste saat itu harus ditindak. Ini adalah bentuk kerja sama memutus rantai imunitas di negeri ini," kata Ketua Divisi Advokasi Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Margiyono.

Peristiwa Balibo sendiri adalah kisah gelap dalam sejarah invasi Indonesia ke Timor Leste. Berbagai kesaksian dan dokumen menunjukkan keterlibatan pasukan Indonesia dan milisi Timor Leste pro-Indonesia dalam pembunuhan lima jurnalis Australia: Gary Cunningham, Malcolm Rennie, Greg Shackleton, Tony Stewart, dan Brian Peters.

Maverick Vinales Temukan Masalah di Motor Aprilia Tunggangannya
Perumda Pembangunan Sarana Jaya menerima sertifikat manajemen aset ISO 55001:2014

Sarana Jaya Jadi BUMD Jakarta Pertama Terima Sertifikat Manajemen Aset ISO 55001:2014

Perumda Pembangunan Sarana Jaya (Sarana Jaya) mencetak sejarah baru bagi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024