Yudhoyono Akan Pelajari Putusan Bebas Muchdi

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendukung langkah kepolisian untuk menuntaskan kasus pembunuhan aktivis HAM Munir. Presiden akan memelajari lebih lanjut atas putusan pengadilan yang membebaskan mantan Deputi V Badan Intelijen Negara Muchdi Purwoprandjono.

"Namun demikian dengan adanya putusan ini Presiden akan memelajarinya," ujar juru bicara kepresidenan, Andi Mallarangeng, yang mendampingi Presiden Yudhoyono di Gedung Departemen Keuangan, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu, 31 Desember 2008.

Yang jelas, lanjut Andi, Presiden Yudhoyono sejak awal mendukung langkah-langkah kepolisian dan kejaksaan untuk menuntaskan kasus Munir. Presiden Yudhoyono juga mendukung adanya pemberian hukuman bagi pelaku sesuai dengan perbuatannya.

"Tentu saja akan mendapatkan laporan dari kejaksaan dan kepolisian, tentang keputusan tersebut. Dan apa langkah selanjutnya dari kepolisian dan kejaksaan dalam menuntaskan kasus tersebut," tambah Andi.

Sebelumnya, ketua majelis hakim Suharto membebaskan Muchdi PR dari segala dakwaan. Hakim meminta jaksa penuntut umum untuk membuktikan beberapa hal. "Menyatakan terdakwa tidak terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan perencanaan pembunuhan terhadap Munir sesuai dakwaan jaksa," kata Suharto.

Istri mendiang almarhum aktivis HAM Munir, Suciwati, terlihat lemas ketika mendengar vonis bebas bagi terdakwa Muchdi Purwoprandjono. Apapun yang terjadi, Suciwati tidak akan tinggal diam dan terus melawan.

"Ini memang menyakitkan tapi kita harus tetap merapatkan barisan, dengan adanya keputusan negara ini masih berpihak pada pelaku," ujar Suciwati, usai vonis bebas Muchdi.

Duet Anindya Bakrie dan Erick Thohir Bawa Oxford United Sabet Tiket Playoff
Brigadir Ridhal Ali semasa bertugas di Satlantas Polresta Manado. (Foto: ISTIMEWA).

Istri Tak Percaya Brigadir Ridhal Ali Tewas Bunuh Diri: Janggal Sekali, Sangat Tidak Mungkin

Sang istri Brigadir Ridhal Ali, Osin curiga dengan kematian suami yang dikabarkan bunuh diri. Ia merasa kepolsian menyembunyikan sesuatu.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024