Wakapolri: Tambahan Penyidik Tergantung Permintaan KPK

Mobil Sitaan di DPP PKS Dibawa ke KPK
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews - Wakapolri, Komisaris Jenderal Badrodin Haiti mengunjungi Komisi Pemberantasan Korupsi untuk memberikan pembinaan terhadap para penyidik dari Kepolisian yang bertugas di KPK.

"Ya kalau pengarahan kan perkembangan-perkembangan informasi Polri disampaikan," kata Badrodin di Gedung KPK, Jumat 16 Mei 2014.

Dia mengungkapkan, dalam kunjungannya itu, dia dan pimpinan KPK juga membahas mengenai penambahan jumlah penyidik di KPK. Menurut Badrodin, pimpinan KPK sudah melayangkan permintaan, namun belum menjelaskan angka pasti penyidik yang diminta. "Jadi nanti tergantung permintaan dari sini saja," imbuh Badrodin.

Dia menambahkan, tidak ada perbedaan pembinaan termasuk terkait kepangkatan anggota. Tapi, untuk penyidik di KPK, gajinya diberhentikan sementara karena gajinya ditanggung oleh KPK.

"Kalau di sini gajinya sudah diberhentikan sementara, jika (kepangkatan) nanti disesuaikan," ujar dia.

Nobar Timnas Indonesia U-23 di Alun-Alun Klaten, Penonton Dilarang Bawa Miras
Erick Thohir Minta Masyarakat Berdoa untuk Kemenangan Timnas Indonesia atas Uzbekistan

Erick Thohir Minta Doa Rakyat untuk Kemenangan Timnas Indonesia atas Uzbekistan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta masyarakat untuk mengirim doa dan dukungan untuk Timnas Indonesia agar berhasil mengalahkan Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024