Jelang Aksi 212, 10 Ribu Anggota FPI Sumsel ke Jakarta

Konferensi pers FPI Sumatera Selatan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aji YK Putra

VIVA.co.id – Sebanyak 10 ribu orang dari Front Pembela Islam (FPI) Sumatera Selatan akan berangkat ke Jakarta untuk melakukan aksi damai pada 2 Desember 2016 nanti atau yang sering disebut Aksi 212.

Sekjen FPI Sumsel, Habib Mahdi, mengatakan, dalam aksi bela Islam jilid III nanti, seluruh peserta Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan melakukan aksi dzikir serta tausiah bersama di lapangan Monas Jakarta.

“Dalam aksi tersebut, kita hanya gelar sajadah dan doa bersama agar tersangka penista agama dalam hal ini adalah Basuki Tjahja Purnama alias Ahok segera ditahan,” kata Habib Mahdi, saat menggelar konfrensi pers di Palembang, Sumatera Selatan, Senin, 28 Oktober 2016.

Diapun menegaskan, aksi tersebut akan dilakukan secara damai tanpa kericuhan seperti yang ditakuti selama ini. Seluruh peserta juga tidak akan membawa senjata apapun selama aksi berlangsung.

"Senjata kami hanya sajadah, tidak ada yang lain. Ini murni aksi super damai" ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum MUI Sumsel, H Ayik Fardi mengatakan, berdasarkan hasil kesepakatan bersama dalam pertemuan Kapolri beserta sejumlah toko ulama, pada aksi damai jilid III pada 2 Desember 2016 nanti, seluruh peserta akan melakukan dzikir dan doa bersama di lapangan Monumen Nasional (Monas), Jakarta.

"Aksi itu dilaksanakan usai salat Jumat, GNPF MUI akan menyapa umat Islam di sepanjang jalan, sekaligus melepas mereka dengan tertib, tidak akan meninggalkan umat begitu saja dan pulang dengan tertib," kata Ayik.

Selain itu, para anggota Polri dan TNI yang ikut mengamankan juga akan ikut dalam dzikir dan tauisah di Monas

Alasan La Nyalla Dukung Habib Rizieq Jadi Man of The Year 2021

"Polri sudah membuat tim terpadu untuk pengamanan. Mereka juga ikut duduk dan berdzikir bersama kita," ujarnya.

(ren)

Singgung HTI dan FPI, Said Aqil: Berat Amanat Moderasi 2 Kutub Ekstrem
Logo Halal Indonesia.

MUI Kritisi Logo Halal Kemenag

Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia, Anwar Abbas angkat bicara soal sertifikasi halal yang kini dikelola oleh Badan Pengelola Jaminan Produk Halal Kemenag.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022