Penyiram Air Kotor ke Masjid Kubah Emas Sering ke Kuburan

Masjid Dian Al-Mahri Kubah Emas Kota Depok Jawa Barat
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA – Suharmin Lias, pria berusia 34 tahun yang dipukuli massa usai menyiram air kotor ke karpet Masjid Kubah Emas Kota Depok Jawa Barat kuat dugaan mengalami depresi.

Detik-detik Mengerikan ODGJ Bacok Tetangganya Pakai Parang di Koja

Kepala Satuan Reskrim Polresta Depok Komisaris Polisi Putu Kholis Aryana menyebutkan, dugaan depresi itu ditengarai oleh kekecewaannya atas kehidupannya yang selalu susah.

"Sejak orangtuanya meninggal, dia sering berperilaku aneh. Dan menurut keterangan keluarga, dia sering nongkrong di kuburan ibunya yang sudah enam tahun lalu meninggal," kata Putu, Sabtu, 23 Desember 2017.

Detik-Detik Wanita ODGJ Ngamuk Rusak Minimarket di Bekasi, Pemotor Dipukuli

Kini, warga Kedoya Selatan, Kecamatan Kebun Jeruk, Jakarta Barat itu tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Rumah Sakit Polri Kramatjati.

Sebelumnya, Suharmin diamankan warga dan pengurus Masjid Kubah Emas Depok pada Jumat, 22 Desember 2017. Pria berbadan ceking ini tertangkap menyiram air kotor ke dalam masjid.

Viral Video Pria Bakar Diri di Pinrang Sulawesi Selatan, Begini Faktanya

Ia sempat menjadi korban amuk massa, dan beruntung cepat diselamatkan polisi. Hingga kini, motifnya masih didalami. Dugaan sementara, ia menderita depresi.

Untuk mencapai kesehatan secara menyeluruh didukung oleh beberapa aspek. Sumber: Canva

Wakil Ketua MPR, Lestari Moerdijat Soroti Kesehatan Mental Generasi Muda Indonesia

Lestari Moerdijat, atau yang akrab disapa Rerie, menekankan bahwa hanya generasi muda yang memiliki kesehatan jasmani dan rohani yang kuat yang dapat mengatasi tantangan.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024