Kriteria Capres-Cawapres 2024, AHY: Demokrat Usung Kader Utamanya

Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat Rapimnas di JCC, Senayan.
Sumber :
  • Youtube Partai Demokrat

VIVA Politik– Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan harapan dan rekomendasi Partai Demokrat untuk Pemilu 2024 usai melaksanakan  rapat pimpinan nasional (rapimnas) sejak Kamis, 15 September 2022. Menurut dia, rekomendasi ini berdasarkan aspirasi kader partai baik pusat maupun daerah.

Khofifah Nyaman dengan Emil Dardak, Harap 4 Parpol Kompak Dukung di Pilgub Jatim

Sesuai dengan hak politik yang dimiliki, AHY mengatakan, Demokrat tentu ingin membangun koalisi dengan partai-partai lainnya. Selain itu, kata dia, Demokrat juga punya hak untuk mengusung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.

Rapimnas Partai Demokrat, AHY

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Arief Ngotot Maju di Pilgub Banten 2024, Menunggu Restu Kaesang

“Koalisi serta pasangan calon presiden dan calon wakil presiden 2024, tentu harus sesuai dengan kriteria dan tema perjuangan politik Partai Demokrat dalam Pemilu 2024, yaitu perubahan dan perbaikan,” kata AHY dalam pidato kebangsaan di JCC Senayan pada Jumat, 16 September 2022.

Saat ini, AHY mengatakan Demokrat tengah intens membangun komunikasi dengan dua partai, yang juga memiliki semangat dan energi perubahan, untuk Indonesia yang lebih baik. Namun, AHY tidak menyebut dua partai yang dimaksud itu.

Isu Cak Imin Minta Jatah 2 Kursi Menteri Buat PKB, PAN: Itu Urusannya Prabowo

Rapimnas Partai Demokrat, AHY

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

“Adapun terkait kriteria Capres dan Cawapres, di samping harus memiliki integritas dan kapasitas, pasangan itu juga harus memiliki elektabilitas, atau dukungan terkuat dari rakyat,” ujarnya.

Tak kalah pentingnya, kata AHY,  pasangan ini harus memiliki chemistry. Memiliki kekuatan hati dan energi, saling percaya, saling menghargai, saling menguatkan dan saling melengkapi. Semangatnya adalah Dwitunggal.

“Besar harapan Demokrat, niat baik dan tanggung jawab konstitusional kami ini tidak diganggu, dan dihalangi oleh kekuatan manapun, dan dengan cara apapun. Kita bisa mencontoh Pilpres dan demokrasi yang indah di era Presiden Megawati dan Presiden SBY dulu. Demokrat siap untuk memperjuangkan kader utamanya, menjadi bagian dari pasangan Capres-Cawapres yang diusung,”  ujarnya.

Khofifah Indar Parawansa

Khofifah Sudah Jalin Komunikasi, PDIP Akan Ikut Mendukungnya di Pilgub Jatim?

Jelang Pilkada Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengakui sudah menjalin komunikasi dengan PDIP. Partai yang beri rekomendasi, Gerindra, Golkar, Demokrat, dan juga PAN

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024