Pengamat: Deklarasi Nasdem Mastikan Anies Tak Nganggur Secara Politik

Deklarasi Calon Presiden Partai Nasdem Usung Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Politik - Partai Nasdem resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024. Dengan deklarasi itu dinilai karir politik Anies tetap berlanjut meski tak lagi menjabat Gubernur DKI pasca 16 Oktober 2022.

Nasdem Bidik Ustaz Kondang Das'ad Latif untuk Diusung di Pilkada Makassar 2024

Pengamat politik UIN Jakarta, Adi Prayitno menganalisa deklarasi Nasdem yang mengusung Anies. Dia tak mempersoalkan Anies yang masih menjabat sebagai DKI-1 lantaran dalam hitungan kurang dua pekan, posisi itu akan dilepas oleh eks Mendikbud itu.

Adi menilai, deklarasi tak akan menjadi persoalan yang penting. Sebab, masa jabatan Anies memimpin ibu kota ini akan selesai pada 16 Oktober 2022 mendatang.

Kata Anies Ditanya Bakal Maju Pilgub Jakarta atau Gabung Pemerintahan Prabowo

"Anies kan tinggal menghitung hari, tidak lagi jadi Gubernur DKI Jakarta. Persisnya 16 Oktober 2022, Anies akan merampungkan jabatan politiknya sebagai Gubernur di DKI Jakarta. Jadi, kiranya ada deklarasi hari ini ya tidak terlampau jadi persoalan, karena Anies sudah akan selesai masa kerjanya," ujar Adi saat dihubungi VIVA, Senin, 3 Oktober 2022.

Deklarasi Calon Presiden Partai Nasdem Usung Anies Baswedan

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Kans Anies Maju Lagi di Pilgub Jakarta 2024, Cak Imin: Dia Selalu Bilang Jeda Dulu

Kata Adi, deklarasi Nasdem juga ingin memastikan Anies secara karir politiknya tak berhenti. Anies akan menjabat DKI-1 hingga 16 Oktober 2022. Dengan deklarasi dari Nasdem, maka popularitas Anies sebagai bakal capres ke depan tetap muncul.

Pun, dia menambahkan dengan deklarasi itu juga sebagai kesiapan Anies menuju 2024.

"Ini memastikan setelah Anies tak jadi gubernur, Anies lanjut untuk menapaki karier politiknya sebagai calon presiden yang akan diusung oleh Nasdem. Ini memastikan Anies ya tidak nganggur secara politik. Tapi, langsung disambut oleh gegap gempita persiapan menuju 2024 karena sudah dideklarasikan Nasdem sebagai capres ya," jelas Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia tersebut.

Untuk diketahui, Nasdem resmi mengusung  Anies sebagai bakal capres 2024. Deklarasi Nasdem itu langsung diumumkan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.

Dalam deklarasi itu, Paloh menejelaskan alasan pihaknya mendukung Anies sebagai bakal capres. Sala satunya karena Anies sebagai figur terbaik.

"Yang dicari Nasdem adalah yang terbaik daripada yang terbaik, inilah akhir Nasdem memilih seorang sosok Anies Baswedan," ujar Paloh dalam sambutannya di Nasdem Tower.

Deklarasi Calon Presiden Partai Nasdem Usung Anies Baswedan

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Anies saat ditemui di lokasi, mengatakan dirinya menerima keputusan Nasdem yang mengusungnya menjadi calon presiden 2024. 

"Bang Surya Paloh yang saya amat hormati, seluruh keluarga besar Nasdem yang saya banggakan, bismillah, kami terima," ujar Anies di Nasdem Tower, Senin, 3 Oktober 2022.

Anies juga menyampaikan dirinya siap jalan bersama Partai Nasdem dalam memajukan bangsa Indonesia. Ia mengatakan akan melaksanakan amanat dari Nasdem jika terpilih menjadi Presiden RI 2024 mendatang.

"Membangun kolaborasi yang solid, bersiap untuk melaksanakan apa yang diamanatkan Partai Nasdem sebagai bagian dari tanggung jawab kita untuk negeri ini dan insya Allah niat baik keinginan luhur yang menjadi cita-cita kita akan bisa tercapai," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya