PAN Tak Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024

Waketum PAN, Viva Yoga Mauladi
Sumber :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) menegaskan, bakal menutup pintu berkoalisi dengan partai pendukung Anies Baswedan di Pemilu 2024 mendatang.

Golkar Bertemu PKS, Peluang Koalisi di Pilkada Sumatera Utara Terbuka?

Penegasan itu disampaikan Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN, Viva Yoga Mauladi saat ditanya mengenai sikap Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang tidak akan mendukung Anies jadi capres.

Viva menyebut pihaknya pun juga bersikap serupa dengan tidak mendukung Anies Baswedan menjadi capres. Sebaliknya, partai besutan Zulkifli Hasan itu bakal berkoalisi dengan partai pendukung pemerintah.

Golkar Harus Cari Habibie Baru bila Ingin Menang Absolut pada Pemilu 2029, Menurut Pengamat

"Sama (sikap dengan Golkar). Kan dari awal saya mengatakan bahwa PAN akan berkoalisi dengan partai pemerintah," ujar Viva kepada wartawan di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin, 7 Agustus 2023.

Viva Yoga Mauladi

Photo :
  • VIVA/Lilis Khalisotussurur
Anies Beri Tanggapan Begini atas Pernyataan Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic'

Lebih lanjut, Viva mengatakan pihaknya lebih condong dan melirik koalisi gerbong partai Gerindra ataupun PDIP. "PAN akan berkoalisi dengan partai pemerintah. Seperti itulah," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan bahwa partainya tidak akan mendukung bakal calon presiden Anies Baswedan pada Pemilihan Umum Presiden 2024.

"Itu sangat benar," kata Airlangga kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, 2 Agustus 2023.

Airlangga dalam kesempatan itu menanggapi pernyataan mantan ketua umum Partai Golkar Jusuf Kalla yang menyebut Airlangga kemungkinan tak mendukung Anies Baswedan, melainkan mungkin mendukung bakal calon presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto atau bakal calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo.

Sementara Anies Baswedan merupakan bakal calon presiden yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan beranggotakan Partai Nasdem, PKS, dan Partai Demokrat.

Langkah Golkar saat ini, katanya, segera memasuki babak terakhir dalam menentukan sikap dan arah politiknya pada Pemilu 2024. Dia mengingatkan Golkar adalah organisasi dan partai besar yang memiliki langkah-langkah tersendiri.

Partai Golkar bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membentuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) sejak pertengahan 2022 Namun, PPP belakangan menyatakan bergabung dengan PDIP untuk mendukung bakal capres Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya