Megawati Tak Khawatir Dibully Wartawan Lagi: Sekarang Ada Pak Mahfud yang Belain Saya

Megawati Soekarnoputri, Pengumuman cawapres Ganjar Pranowo
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD resmi ditetapkan menjadi bakal calon wakil presiden (bacawapres) Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang.

Bawaslu Sebut Pelanggaran Netralitas ASN dalam Pilkada di Sumbar Tinggi

Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri mengatakan Mahfud merupakan orang yang memiliki banyak pengalaman. Pasalnya, Mahfud pernah bekerja di eksekutif, legislatif dan yudikatif. Megawati juga menyebut Mahfud sebagai pendekar hukum.

"Prof Mahfud juga pendekar hukum dan pembela wong cilik. Saya bilang ke beliau, hukum ini jangan semuanya pada bungkam. Ya, untuk apa ada aturan kalau semua diam," kata Megawati saat mengumumkan Cawapres Ganjar di kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu, 18 Oktober 2023.

Penyitaan Barang Milik Hasto dan Stafnya Dinilai Salahi Prosedur, Penyidik KPK Disebut Ugal-ugalan

Di sisi lain, Megawati mengaku sering dibully oleh media ketika menyampaikan suatu pernyataan. Dalam kesempatan itu, Mega merasa tenang karena ada Mahfud yang akan membelanya.

Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
PPP dan PDIP Siap Kerja Sama untuk Pilkada Garut

"Saya dulu rasanya sepi sendiri, karena kalau saya ngomong terus wartawan langsung bully, sekarang ada Pak Mahfud nih yang belain saya," ucapnya.

Megawati resmi mengumumkan Mahfud MD sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo pada Rabu, 18 Oktober 2023. Keputusan Megawati ini diumumkan tak lama setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mengeluarkan putusan soal batas usia capres-cawapres.

"Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, maka calon wakil presiden yang dipilih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar pranowo, adalah Bapak Profesor Doktor Mahfud MD" kata Megawati, di DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu 18 Oktober 2023.

Penunjukan Mahfud MD sebagai Cawapres Ganjar, dipastikan tidak dilakukan secara asal. Megawati memiliki berbagai pertimbangan mengapa menjatuhkan pilihan pada Mahfud MD sebagai Cawapres Ganjar.

Bakal capres cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Photo :
  • PDIP

"Saya mencermati seriusnya persoalan akibat liberalisasi politik dan perekonomian kita, yang akhirnya berdampak pada meningkatnya kasus korupsi, dengan berbagai persoalan tersebut saya pikirkan dengan seksama Sebagai latar belakang," ujar Megawati.

Dalam pengumuman itu turut hadir Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono; Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo dan Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Oedang (OSO).

Sementara itu, Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno beserta elit PPP juga turut hadir di DPP PDIP. Selain itu, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani dan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto dan elit parpol pendukung Ganjar lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya