Ganjar Bakal Hadiri Undangan Makan Siang 3 Capres dengan Jokowi

3 bakal capres yang berpotensi maju di Pilpres 2024
Sumber :
  • VIVA

Jakarta - Juru bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, yakni Sunanto menyebut Ganjar akan menghadiri undangan makan siang tiga calon presiden (capres) dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Senin, 30 Oktober 2023.

Budi Arie Ibaratkan Judi Online dan Pinjol Seperti Adik-Kakak, Harus Diberantas

"Ada info dapat undangan, tetapi kalau agendanya apa kami enggak tahu. Yang penting ada undangan dari istana. Sampai saat ini karena sudah diundang insyaAllah hadir," kata dia, saat dihubungi wartawan, Senin, 30 Oktober 2023.

Pria yang akrab disapa Cak Nanto itu mengatakan undangan makan siang itu dapat menjadi nilai positif, khususnya bagi Ganjar dan Mahfud MD. Undangan itu juga, kata dia, merupakan ajang silaturahim menjelang pemilu 2024 digelar.\

8 Timses Prabowo Jadi Komisaris BUMN, Perancang Konsep IKN Kecewa ke Jokowi

Calon Presiden 2024, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto

Photo :
  • Istimewa

"Kalau agendanya jelas, bagian silaturahim, bisa jadi ini bagian dari upaya kami untuk menyerap semua masukan dan sebagainya terhadap pemenangan Pak Ganjar dan Pak Mahfud," pungkasnya.

Elit PDIP Sindir Jokowi, Projo: SIkap Baperan yang Berkelanjutan

Juru bicara (Jubir) Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, yakni Chico Hakim menyebut acara makan siang ketiga calon presiden dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menunjukkan keguyuban antara Jokowi dengan tiga capres di hadapan masyarakat.

"Sisi positifnya kami melihat bila ini terlaksana (makan siang bersama), akan mempertunjukkan keguyuban di antara Presiden dan semua capres di hadapan masyarakat," kata Chico saat dihubungi, Senin, 30 Oktober 2023.

Tiga bacapres 2024 Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Photo :
  • ist

Tak hanya itu, Chico juga menyebut, acara makan siang itu juga akan menciptakan suasana kondusif menjelang kontestasi pemilu yang akan digelar pada bulan Februari 2024 mendatang.

"Dan dapat menciptakan suasana yang kondusif selama musim kampanye mendatang, dalam menyongsong Pemilu 2024," kata Chico.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya