Gerindra Yakin Jokowi Enggak Cawe-cawe soal Kabinet Prabowo, tapi Kalau Usul Nama Boleh Saja

TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman meyakini Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tidak akan cawe-cawe dalam penyusunan struktur menteri dan wakil menteri di kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada periode 2024-2029 mendatang. 

Hasto Sebut Banyak Pengurus PDIP Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Meski begitu, Habiburokhman menyebut Prabowo akan tetap meminta pendapat dari Presiden Jokowi dalam menyusun kabinet untuk lima tahun kedepan.

"Bukan cawe-cawe, cuma pasti oke-nya dimintai pendapat dari Pak Prabowo," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa, 26 Maret 2024.

Prabowo Tak Hadir di Acara Halal Bihalal PKS, Ini Alasannya

Presiden Jokowi Berikan Pangkat Jenderal TNI Kehormatan ke Menhan Prabowo

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Mengenai isu Jokowi menitipkan nama di kabinet Prabowo-Gibran, Habiburokhman mengaku tidak tahu. Namun, menurutnya, Jokowi sebagai Kepala Negara boleh saja mengusulkan nama calon menteri dan wakil menteri kepada Prabowo.

Top Trending: Habib Bahar Akui Kemenangan Prabowo Gibran hingga Seorang Ulama Kritik Nabi Muhammad

"Ya boleh dong (Jokowi usul nama), anda boleh mengusulkan nama Habiburokhman jadi menteri apa. Bisa saja memberi nama, orang saya aja boleh mengusulkan kan. Saya enggak tahu ya apakah sampai nama, apakah sosoknya seperti apa,” ujarnya.

Saat disinggung apakah sudah ada nama yang diusulkan Jokowi ke Prabowo, Habiburokhman mengaku tidak tahu menahu. "Saya enggak tahu, saya enggak tahu," pungkasnya.

Jokowi Beri Masukan

Sebelumnya diberitakan, calon Wakil Presiden (cawapres) pemenang Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka menegaskan sang ayah, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tidak menitipkan nama orang untuk menjadi menteri di Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran nanti.

"Enggak, enggak," kata Gibran di Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin, 25 Maret 2024. 

Gibran menyebut, Prabowo akan menentukan sendiri siapa saja orang-orang yang masuk ke dalam kabinet. Dia pun tidak menutup kemungkinan Jokowi akan memberikan masukan terkait susunan Kabinet Prabowo nanti.

"Ya mungkin masukan, tapi penentuannya di Pak Prabowo ya. Pak Prabowo yang akan menentukan," jelasnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya