Jokowi Akan Umumkan Kabinet di Tanjung Priok?

Naik Kereta Kuda, Jokowi-JK Disambut Lautan Massa
Sumber :
  • VIVAnews/Ahmad Rizaluddin
VIVAnews
Dua Pelaku Penganiayaan Berat terhadap Bripda Oktavianus Masih Buron
- Presiden Joko Widodo segera mengumumkan nama-nama menteri yang akan berada dalam kabinetnya. Namun, Jokowi tidak mengatakan secara pasti kapan akan mengumumkan nama menterinya itu.

Brigadir Ridhal Ali Diduga Setor ke Kapolres, Madinah Diterjang Banjir Bandang

"Secepatnya," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, usai melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Papua Nugini, Peter O'Neill, Selasa 21 Oktober 2014.
Viral Aksi Konyol Bule di Bali Geber-geber Motor sampai Masuk ke Kolam, Netizen Ngamuk


Jokowi akan mengumumkan nama-nama menteri itu di tempat khusus. Mungkin bukan di Istana Merdeka. Namun, Jokowi tak membantah ketika dikonfirmasi lokasi pengumuman kabinet adalah di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.


"Kata kamu (wartawan) di Tanjung Priok. Kok nanya lagi," ujarnya sambil berkelakar.


Sebelumnya, Joko Widodo menyerahkan 43 nama menteri yang sudah diseleksi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).


Menurut Jokowi, calon menteri itu nantinya akan ditelusuri rekam jejaknya, supaya menteri yang masuk ke kabinet Jokowi-JK tidak memiliki catatan hitam. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya