Logo WARTAEKONOMI

Miliarder Ini Menyesal Telah Lakukan Empat Hal Ketika Usia 20-an

Miliarder Menyesal Telah Lakukan Empat Hal Ini Ketika Usia 20-an. (FOTO: Unsplash/Hutomo Abrianto)
Miliarder Menyesal Telah Lakukan Empat Hal Ini Ketika Usia 20-an. (FOTO: Unsplash/Hutomo Abrianto)
Sumber :
  • wartaekonomi

2. Traveling

Cardone berpendapat bahwa traveling tidak melulu bagus bagi kebaikan diri. Menurutnya, keseringan melakukan traveling menandakan seseorang tidak memiliki determinasi yang kuat terhadap perkembangan kariernya.

"Banyak milenial traveling karena mereka tidak punya tujuan terhadap kariernya. Jika Anda tidak mempunyai pandangan yang jelas pada pekerjaan Anda, maka mudah sekali untuk terus traveling dan makan ramen di suatu hotel," ucapnya.

Jelasnya, ia tak menyalahkan orang yang senang liburan. Namun, menurutnya jika seseorang mengetahui tujuan bekerja, maka orang itu akan sadar bahwa traveling adalah kegiatan yang bisa ditunda.

3. Banyak Tidur

Memasuki usia muda, godaan untuk berleha-leha justru lebih besar. Banyak anak muda yang senang tidur, namun bermimpi ingin menjadi kaya raya. Nah, hal itulah yang disesali Cardone ketika kini telah berusia lanjut.

"Salah satu penyesalan terbesar saya ketika muda ialah menyia-nyiakan dan menganggap sepele waktu dalam sehari yang saya miliki. Saya membiarkan diri saya mengalir apa adanya dan justru tidak berpikir target-target apa dan bagaimana meraih semua tujuan tersebut," ucapnya.