Andalkan Talenta Muda, Indonesia Janji Kejutkan Piala AFF

Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, dan kapten tim Boaz Solossa.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo

VIVA.co.id - Tantangan berat dihadapi Indonesia di Piala AFF 2016. Mereka tergabung di Grup A, serta harus bersaing dengan Thailand, Filipina, dan Singapura, demi bisa mengunci satu dari dua tiket yang diperebutkan untuk lolos ke semifinal.

Semakin sulit, karena Indonesia saat ini sedang mengalami regenerasi di skuat Timnas. Pemain-pemain senior mulai disisihkan oleh pelatih Alfred Riedl.

Dari 47 nama yang ikut seleksi dan pemusatan latihan Timnas, pada pertengahan Agustus 2016 nanti, mayoritas pemain yang dipanggil Riedl berstatuskan muka baru. Sebut saja Abrizal Umanailo, Teja Paku Alam, Adam Alis, Lerby Eliandry, hingga Dendy Sulistyawan.

Riedl mengakui, barisan amunisi muda yang dipanggilnya memang minim pengalaman di pentas internasional. Namun, dia yakin, para pemain muda di skuat Merah Putih bisa tampil maksimal dalam gelaran Piala AFF nanti.

Bahkan, Riedl percaya skuat muda Indonesia bisa memberikan kejutan saat berlaga di Filipina, November 2016 nanti.

"Saya percaya diri dengan pemain muda di Timnas. Mereka memiliki talenta yang sangat luar biasa. Benar sekali, mereka minim pengalaman. Tapi, jika mereka punya talenta, bermain dengan sukarela, dan punya determinasi tinggi, pasti kami akan sukses. Mereka lapar akan kesuksesan," kata Riedl kepada VIVA.co.id, lewat pesan elektroniknya, Rabu 3 Agustus 2016.

Persiapan Indonesia untuk menghadapi Piala AFF cukup sempit. Cuma ada tiga bulan efektif bagi Indonesia dalam menggelar seleksi dan pemusatan latihan. Di periode Agustus 2016 saja, Timnas hanya berlatih empat hari, itu pun terbagi dalam dua tahap.

Kondisi semakin sulit, ketika pihak klub hanya bersedia melepas dua pemain ke Timnas di setiap tahapan seleksi dan pemusatan latihan.

"Tak usah membahas masalah persiapan karena PSSI dan Liga sudah membuat kesepakatan. Pesaing kami lebih kuat. Mungkin, kami berstatuskan underdog. Tapi, meski kami berada dalam situasi seperti ini, kami siap menampilkan performa terbaik di Piala AFF nanti," terang pelatih asal Austria tersebut.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

(ren)

Viral Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Ditengah berjalannya pawai Timnas Indonesia itu terjadi hal yang menegangkan, yaitu momen ketika mobil trans Jakarta yang menjadi kendaraan imnas memasuki terowongan

img_title
VIVA.co.id
19 Mei 2023