Neymar Ngamuk Warga Brasil Dukung Argentina Juara Copa America

Bomber Brasil, Neymar
Sumber :
  • Twitter/@CopaAmerica

VIVA – Bintang Timnas Brasil, Neymar, baru saja mencurahkan isi hatinya melalui media sosial. Dia menunjukkan kekesalannya lantaran sebagian warga Brasil disinyalir mendukung Timnas Argentina di final Copa America.

Terpopuler: Kesaksian Mengejutkan Kematian Satpam, Manajer Resto Hotman Paris Bawa Kabur Uang

Brasil akan bersua Argentina di partai puncak Copa America yang akan dihelat di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Minggu 11 Juli 2021. Ini adalah partai final idaman yang kembali terulang sejak terakhir 2007 silam.

Jelang laga ini, Neymar sedikit memendam kekesalan. Dia terusik dengan isu yang menyebut sebagian warga Brasil mendukung Lionel Messi untuk mengangkat trofi Copa America pertamanya.

Mau Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Monas, Ini Lokasi Parkirnya

Pemain Paris Saint-Germain itu pantas kesal. Sebab, dia juga belum pernah mengangkat trofi Copa America lantaran pada edisi 2019 lalu, kala Tim Samba juara, dia tak ikut serta akibat cedera.

Neymar kemudian mencurahkan isi hatinya melalui media sosial. Dia menuliskan kebanggaannya membela Timnas Brasil.

Badai Ekstrem Landa Brasil, 10 Orang Tewas

Tak cuma itu, dia juga menyindir warga Brasil yang ingin melihat tim lain juara. Padahal, duel ini digelar di negaranya sendiri dan timnasnya yang tampil di partai puncak.

"Saya adalah seorang Brasil dengan kebanggaan dan cinta yang besar. Impian saya bermain untuk Timnas Brasil dan mendengar fans bernyanyi. Saya tak pernah menyerang atau akan menyerang jika Brasil bermain sesuatu, apakah itu di olahraga, kontes model, atau Oscar," tulis pemain 29 tahun dikutip Football Espana.

"Jika ada orang Brasil yang melakukannya secara berbeda? Oke, saya akan menghormatinya, tetapi saya akan mendedikasikan (apa pun yang dilakukan tim) untuk mereka yang melawan kami," lanjutnya.

Ini adalah final pertama Neymar di Copa America lantaran pada 2019 lalu, saat Brasil juara, dia tak disertakan akibat cedera.

Sedangkan, ini adalah final keempat Messi di Copa America. Namun, belum sekali pun La Pulga merasakan juara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya