Termasuk Brasil, Daftar 6 Tim yang Melenggang ke Perempatfinal Piala Dunia 2022

Para pemain Timnas Brasil merayakan kemenangan atas Korea Selatan.
Sumber :
  • AP Photo/Andre Penner

VIVA Bola – Ada tambahan dua tim yang lolos ke babak perempatfinal ajang Piala Dunia 2022. Total kini ada enam tim yang melaju ke babak delapan besar, siapa saja?

Viral, STY Salami dan Peluk Seluruh Pemain Korsel usai Digilas Timnas Indonesia

Kroasia dan Brasil jadi dua tim terbaru yang sukses mengantongi tiket tersebut. Kroasia memastikan diri pantas melaju usai mengalahkan Jepang melalui drama adu penalti.

Kedua tim bertemu di Al Janoub Stadium pada Senin malam WIB 5 Desember 2022. Ketatnya pertandingan ditandai dengan skor 1-1 hingga waktu normal berakhir. Pemenang lalu ditentukan lewat drama adu penalti dan akhirnya Luka Modric cs yang meraih kemenangan. 

Legenda Timnas Indonesia dari Piala Dunia hingga Juara SEA Games Rayakan HUT PSSI

Pertandingan Timnas Jepang vs Kroasia di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Photo :
  • AP Photo/Thanassis Stavrakis

Dua penendang Jepang gagal jadi algojo. Setelah itu ada Brasil yang lolos usai mengandaskan perlawanan Korea Selatan dengan skor telak 4-1. 

Geser Lionel Messi, Pemain Timnas Indonesia Ini Masuk Daftar Top Skor Kualifikasi Piala Dunia

Sebelumnya ada empat tim yang lebih dulu lolos. Ada Inggris yang menang telak atas Senegal dalam duel yang digelar di Al Bayt Stadium. The Three Lions terlalu kuat bagi lawan. Penguasaan bola 62 persen dalam pertandingan tersebut jadi bukti betapa perkasanya Inggris dari Senegal.

Gelontoran tiga gol bersarang di gawang Edouard Mendy masing-masing melalui Jordan Henderson (38'), Harry Kane (48') dan Bukayo Saka (57'). Inggris menang dengan skor telak 3-0 sekaligus membuatnya melaju ke babak delapan besar.

Berikutnya ada Prancis usai membekuk Polandia 3-1. Tiga gol tersebut datang dari Olivier Giroud (44') lalu dua gol tambahan melalui Kylian Mbappe (74' dan 91'). Prancis nantinya bertemu Inggris di babak perempatfinal. Dua tim lain yang sudah mengisi tempat di perempatfinal adalah Belanda dan Argentina.

De Oranje lolos usai menang 3-1 atas Amerika Serikat sedangkan Lionel Messi cs menaklukkan Australia 2-1. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya